Segini Gaji Fauzi Baadilla Ketika Menjabat Komisaris Pos Indonesia

| 24 Jul 2024 13:15
Segini Gaji Fauzi Baadilla Ketika Menjabat Komisaris Pos Indonesia
Gaji fauzi baadilla (x)

ERA.id - Baru-baru ini aktor Fauzi Baadila resmi menduduki jabatan Komisaris Independen PT Pos Indonesia setelah ditunjuk oleh Menteri BUMN, Erick Thohir. Hal tersebut membuat gaji Fauzi Baadilla menjadi sorotan karena bernilai fantastis.

Penunjukan Fauzi menuai berbagai reaksi di kalangan publik. Beberapa mempertanyakan kompetensi dan latar belakang Fauzi. Terlepas dari pro dan kontra, publik juga penasaran dengan gaji yang akan diterima Fauzi .

Menghitung gaji Fauzi Baadilla

Berdasarkan laporan keuangan konsolidasian PT Pos Indonesia (Persero) per 31 Desember 2023, para komisaris PT Pos Indonesia berhak menerima imbalan berupa gaji, honorarium, dan tunjangan. Namun, rincian gaji atau honorarium yang diterima masing-masing komisaris per bulan tidak dipublikasikan secara detail.

Pada tahun 2023, dewan komisaris PT Pos Indonesia yang terdiri dari lima orang, yaitu Komisaris Utama, Komisaris Independen, dan tiga orang Komisaris. Total imbalan yang diterima oleh seluruh komisaris pada tahun 2023 mencapai sekitar Rp 16,713 miliar.

Jika dihitung rata-rata per bulan, setiap komisaris berhak menerima sekitar Rp 278,55 juta. Namun, perlu diingat bahwa angka ini hanya perkiraan dan imbalan yang diterima masing-masing komisaris bisa berbeda-beda.

Selain itu, rincian gaji atau honorarium yang diterima masing-masing komisaris tidak dipublikasikan secara rinci. Informasi yang tersedia hanya menunjukkan total imbalan yang diterima oleh seluruh komisaris dalam satu tahun.

Perlu diketahui, besaran imbalan penghasilan komisaris diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2012 tentang Besaran Gaji, Honorarium, dan Tunjangan Dewan Komisaris dan Direksi Badan Usaha Milik Negara.

Fauzi Baadilla dikenal sebagai aktor senior Tanah Air (X)

Fauzi Baadilla: Dari Model, Aktor Ternama, hingga Komisaris Pos Indonesia

Jauh hari sebelum menjadi Timses Prabowo-Gibran, Fauzi Baadilla dikenal sebagai aktor senior Tanah Air yang masih eksis di dunia perfilman. Fauzi mengawali karirnya di dunia hiburan sebagai model.

Pria kelahiran Kairo, Mesir, 25 September 1979 ini, pertama kali dikenal publik saat membintangi film "Mengejar Matahari" sebagai pemeran utama.

Sebelum terjun ke dunia akting, Fauzi aktif sebagai model iklan dan video klip, termasuk untuk band Padi ("Menanti Sebuah Jawaban") dan penyanyi Ari Lasso ("Arti Cinta").

Debut Fauzi di layar lebar dimulai pada tahun 2003 melalui film "Kwaliteit 2" dan "Rindu Kami Padamu". Hingga peran gemilangnya datang di film "Mengejar Matahari" (2004) yang mengisahkan persahabatan empat pemuda miskin di Jakarta.

Lewat film “Mengejar Matahari”, Fauzi yang akrab disapa Oji ini meraih penghargaan bergengsi sebagai "Most Favourite Actor" di MTV Indonesia Movie Awards 2004 dan "Aktor Pembantu Terpuji" di Festival Film Bandung 2005.

Pencapaian tersebut membuka jalan Fauzi untuk membintangi berbagai film dan sinetron populer lainnya. Kemampuan aktingnya yang mumpuni dan parasnya yang rupawan membuatnya menjadi idola di masanya.

Hingga kemudian, pada tahun 2024, Fauzi Baadilla dipercaya oleh Menteri BUMN Erick Thohir untuk menjadi Komisaris Independen PT Pos Indonesia.

Diharapkan, berbagai pengalaman Fauzi di dunia hiburan dan kepeduliannya terhadap masyarakat diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi perusahaan BUMN tersebut.

Selain gaji fauzi baadilla (komisaris pos indonesia, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Ingin tahu informasi menarik lainnya? Jangan ketinggalan, pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi