ERA.id - Kacamata menjadi salah satu fashion item untuk menunjang penampilan seseorang. Banyak orang kerap mengenakan kacamata untuk tampil lebih keren dan atraktf. Meski ada berbagai model dan bentuk kacamata, sebaiknya pemilihan kacamata tidak dilakukan secara asal-asalan.
Pemilihan kacamata harus disesuaikan dengan bentuk wajah agar terlihat matching atau cocok ketika dikenakan. Salah memilih kacamata justru bisa membuat penampilan jadi kurang maksimal atau tampak aneh di wajah. Apalagi setiap orang bisa memiliki bentuk wajah yang beda-beda, seperti oval, kotak, bulat, dan lainnya.
Salah satu hal yang sering ditanyakan adalah kacamata untuk wajah bulat gemuk. Pemilik wajah berbentuk tersebut harus pandai dalam memilih bentuk kacamata supaya bisa tampil menarik dan percaya diri.
Kacamata untuk Wajah Bulat Gemuk
Sebagian orang yang memilih wajah bulat dan berisi seringkali kesulitan dalam memilih model kacamata yang cocok. Pastinya mereka juga ingin mengenakan kacamata yang bisa membuat tampilan wajahnya lebih atraktif dan tidak tampak presisi.
Berikut ini beberapa pilihan bingkai kacamata untuk orang dengan wajah bulat dan berisi atau gemuk:
Bingkai Kacamata Wayfarer
Bingkai wayfarer merupakan pilihan kacamata bergaya klasik. Bingkai ini juga banyak digunakan untuk kacamata hitam yang terlihat modis dan populer, terutama dengan merek Ray-Ban yang sering tampil di layar lebar.
Bingkai wayfarer adalah salah satu jenis kacamata yang cocok untuk wajah bulat. Bingkai ini cukup matching dengan wajah bulat dan memiliki pelipis yang lebih panjang serta garis alis yang datar atau sedikit melengkung.
Bingkai Kacamata Cat Eye
Bingkai kacamata cat eye atau mata kucing menjadi favorit di kalangan wanita yang berpipi penuh dan wajah bulat. Bingkai cat eye cocok untuk wajah bulat karena memiliki sudut yang tajam dan ujung yang terangkat yang melebar.
Kacamata dengan bentuk ini memberikan efek "mengangkat" yang sangat cocok untuk pemilik wajah bulat. Kacamata dengan bingkai cat eye juga memberikan kesan tubuh yang lebih tinggi dan kacamata tidak terlihat seperti menempel di pipi. Selain itu, bingkai cat eye juga memberikan kesan retro atau vintage yang menawan.
Bingkai Kacamata Bening
Model kacamata lainnya yang cocok untuk bentuk wajah bulat gemuk adalah kacamata berbingkai bening. Kacamata dengan bingkai transparan dapat menonjolkan keindahan alami dan kepribadian tanpa terlalu banyak gangguan.
Banyak kacamata transparan memiliki ukuran bingkai yang lebih besar. Kacamata bening dengan bingkai oversized dapat menjadi pilihan yang tepat bagi pemilik wajah bulat. Anda dapat memakai kacamata bingkai besar, mencolok, dan berwarna-warni untuk mengekspresikan gaya pribadi.
Bingkai Kacamata Persegi Panjang
Bingkai kacamata kotak atau persegi panjang juga bisa menjadi pilihan kacamata untuk orang berwajah bulat gemuk. Kacamatan dengan bingkai tebal dan penuh, serta garis bersudut dapat memberikan kontras dan keseimbangan pada kesan wajah yang lembut dan bulat.
Bingkai Kacamata Geometri
Bingkai geometri juga disarankan bagi orang-orang dengan wajah bulat. Anda bisa memilih kacamata geometri dengan berbagai bentuk dan ukuran. Bentuk-bentuknya yang unik, seperti heksagon, dapat memberikan kesan stylish dan menyeimbangkan kesan lembut pada wajah bulat.
Bingkai Kacamata Aviator
Bingkai aviator atau navigator adalah gaya kacamata hitam yang populer dan dapat menjadi pilihan bagi pemilik wajah bulat. Sebaiknya pilih kacamata dengan bingkai berbentuk lebih bersudut atau persegi yang sering disebut sebagai navigator.
Demikianlah rekomendasi beberapa kacamata untuk wajah bulan gemuk. Bagi Anda yang memiliki bentuk wajah tersebut, cobalah untuk mencoba model-model kacamata di atas. Baca juga tips memilih kacamata hitam yang tepat untuk mata.
Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…