ERA.id - Mega bintang Hollywood, Tom Cruise ngamuk di lokasi syuting film terbarunya, Mission Impissible: 7. Kemarahan Cruise ini terekam dalam sebuah percakapan yang tersebar ke media.
Pada Selasa (15/12/2020) waktu setempat, Tom Cruise yang baru saja kembali melanjutkan syuting Mission Impossible: 7 marah besar ke kru di lokasi. Hal ini karena dua kru kedapatan melanggar protokol kesehatan.
Cruise dengan jelas melihat dua kru berdekatan di depan layar monitor tanpa memikirkan jarak satu sama lain. Melihat kejadian itu, Cruise ngamuk dan memaki dua orang kru yang terlibat.
“Jika saya melihat Anda melakukannya lagi, Anda akan pergi. Dan jika ada di kru ini yang melakukannya, selesai - dan Anda juga dan Anda juga. Dan kau, jangan pernah melakukannya lagi,” kata Tom Cruise, dikutip The Sun, Rabu (16/12/2020).
Sebanyak 50 anggota kru Warner Bros Studios di Leavesden, Herts, terkejut dengan ucapan pemain Top Gun itu. Kemarahan ini dianggap wajar mengingat 12 orang kru sebelumnya terpapar Covid-19.
Akibat dari insiden itu seluruh proses syuting di bulan Oktober harus ditunda. Kru yang terpapar Covid-19 sebelumnya terinfeksi saat berada di Italia, ketika mereka sedang menjalankan proses syuting.
Menurut rekaman suara Cruise, hampir setiap hari ia menelepon banyak pihak, termasuk perusahaan asuransi, produser, dan banyak studio hanya demi tetap menjalankan dan menghidupkan kembali industri perfilman.
“Kami menciptakan ribuan pekerjaan, bajingan. Saya tidak ingin melihatnya lagi, selamanya! Dan jika Anda tidak melakukannya (protokol kesehatan), Anda dipecat,” ungkap Cruise.
Cruise juga meminta kru yang melanggar protokol kesehatan tak muncul di hadapannya saat ia sedang merekam adegan. Tentu saja hal ini karena rasa khawatir Cruise terkait industri perfilman dan juga virus corona.
“Jika saya melihatnya di set Anda pergi dan Anda pergi. Itu saja. Apakah saya jelas? Apakah Anda mengerti apa yang saya inginkan? Apakah Anda memahami tanggung jawab yang Anda miliki?,” lanjutnya.
Lebih lanjut Cruise mengingatkan kru tentang kembalinya industri film meski di tengah pandemi saat ini. Baginya semua itu bisa terlaksana karena dirinya dan juga aktor lain yang percaya proses syuting bisa aman.
Aktor 58 tahun itu juga menambahkan kalau industri film tidak jalan, maka akan ada banyak orang yang kehilangan pekerjaan, kehilangan rumah, hingga kehilangan keluarga.
“Saya peduli dengan kalian, tetapi jika Anda tidak membantu saya, Anda pergi. Oke?,” katanya.
Tom Cruise memang dikenal sebagai aktor yang sangat ketat dengan protokol kesehatan saat syuting berlangsung. Bahkan demi melanjutkan syuting dan hadir di lokasi, ia rela menyewa kapal pesiar untuk kru dan pemain.
Dua kapal pesiar yang ia sewa itu ditaksir seharga Rp10,3 miliar. Hal ini karena Tom Cruise yang bertindak sebagai produser menganggap hotel kurang aman dari corona.