ERA.id - Falcon Pictures akhirnya menggelar gala premiere film terbaru mereka, Pintu Surga Terakhir, pada Minggu (7/11/2021). Gala premiere ini dihadiri oleh sutradara, Fajar Bustomi, hingga para bintang utama film ini yakni Indro Warkop, Roger Danuarta, dan Cut Meyriska.
Ketiga bintang utama tersebut mengaku menangis saat mereka menonton film Pintu Surga Terakhir. Indro mengaku menangis hingga enam kali saat pemutaran film. Ia yang berperan sebagai ayah Cut Meyriska di film ini mengatakan bahwa perannya sangat menggambarkan dirinya.
"Saya jujur, saya nonton enam kali menangis. Saya suka banget sama film ini, saya terima kasih mempercayakan film ini sama saya. Setelah saya baca skenarionya, 75 persen related sama saya. Pertama saya duda, kedua saya masih punya anak perempuan yang belum menikah," ujar Indro Warkop, saat konferensi pers.
Roger Danuarta yang memerankan karakter Yusuf, pria yang mengejar cinta Irma (Cut Meyriska) juga mengaku menangis saat menonton film tersebut. Ia mengaku baru kali ini sebuah film bisa membuatnya begitu terharu hingga mengeluarkan air mata.
"Seumur hidup gue, baru kali ini gue nonton film nangis. Tadi pas gue nonton tiba-tiba nih film merayap dan nangkep hati gue. Tiba-tiba mata gue udah burem aja. Tidak terasa air mata udah keluar," beberapa Roger.
Lebih lanjut, Roger juga menyampaikan bahwa Cut Meyriska juga menangis selama pemutaran film berlangsung. Ini lantaran film tersebut sangat mengingatkan istrinya itu dengan mendiang ayahnya.
"Iya makanya, terus Chika dari tadi nangisnya lama banget, related banget (ceritanya) sama dia," ucap Roger.
Sementara itu, film Pintu Surga Terakhir bercerita tentang seorang anak perempuan yang sangat tulus dan berusaha menjaga ayahnya yang sudah ditinggal sang ibu. Sanking sayangnya, ia rela mengorbankan dirinya untuk tidak menikah demi merawat ayahnya.
Film ini dijadwalkan untuk tayang di bioskop pada 11 November 2021 mendatang. Menariknya, sebagai rumah produksi, Falcon Pictures mematok harga hanya Rp10 ribu untuk para penonton, lantaran film Pintu Surga Terakhir merupakan film pertama mereka yang tayang di bioskop setelah 2 tahun.