7 Cara Menghilangkan Kantung Mata, Jaga Kecantikan Anda dengan Teknik yang Aman

| 06 Nov 2022 07:06
7 Cara Menghilangkan Kantung Mata, Jaga Kecantikan Anda dengan Teknik yang Aman
Ilustrasi kantung mata (unsplash)

ERA.id - Kantung mata yang tampak jelas bisa mengganggu penampilan. Sebagian orang merasa frustrasi sehingga menggunakan berbagai produk. Perlu Anda ketahui, ada cara menghilangkan kantung mata secara alami yang bisa dilakukan dengan mudah.

Selain itu, penggunaan produk perawatan kulit yang tidak tepat bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Anda sebaiknya tidak mencari jalan instan untuk mengatasi masalah ini. Melalui cara tepat dan kesabaran, kantung mata akan mereda dan penampilan Anda kembali prima. Diktuip Era dari hellosehat, berikut adalah cara mengatasi kantung mata dengan aman. 

Cara Menghilangkan Kantung Mata secara Alami

1. Kompres dingin

Mengompres mata dengan kompres dingin adalah cara paling mudah untuk mengatasi kantung mata. Suhu dingin pada kompres bisa mengurangi lingkaran hitam pada mata dan mempersempit pembuluh darah yang membesar. Pembesaran pembuluh darang menjadi penyebab kelopak mata tampak bengkak.

Kompres dingin tidak selalu es. Anda bisa menggunakan beberapa hal untuk melakukakn kompres ini, seperti irisan timun yang dingin, sendok yang sudah didinginkan, atau es itu sendiri. Cara untuk melakukannya mudah, Anda cukup meletakkan kompres di atas mata yang tertutup saat mata tersebut tampak berkantung atau sembab. Kemudian, diamkan selama beberapa menit.

2. Konsumsi makanan berkolagen

Kolagen merupakan jenis protein yang paling banyak ada di tubuh, terutama otot, kulit, tulang, dan tendon.

Salah satu fungsi kolagen adalah memberikan kekuatan dan elastisitas kulit, serta mengganti sel kulit mati. Oleh sebab itu, kolagen juga penting untuk menghilangkan kantung mata. Beberapa makanan yang mengandung kolagen tinggi adalah ayam, ikan, putih telur, jeruk, dan sayuran hijau.

3. Minum air yang cukup

Ilustrasi minum air putih (unsplash)

Kementerian Kesehatan Indonesia menjelaskan, sekitar 80% kebutuhan asupan harian adalah cairan, termasuk dari air minum. Jika tubuh kekurangan cairan, kulit bisa kering dan kusam. Akibatnya, struktur kulit kehilangan kecerahannya sehingga lingkaran hitam pada mata jadi lebih mudah terlihat.

Ketika seseorang dehidrasi, kantung mata bisa terlihat. Selain itu, mata bisa tampak cekung. Meningkatkan asupan air putih atau air mineral sebanyak 2 liter per hari bisa menjadi salah satu cara untuk menghilangkan kantung mata.

4. Menjaga kelembapan

Skincare berupa pelembap untuk kulit kering di bawah mata bisa Anda gunakan untuk menghilangkan kantung mata secara perlahan. Gunakan pelembap sehari-hari untuk menjaga kelembapan dan kesehatan kulit, termasuk pada kulit di sekitar mata.

Umumnya, kulit yang lembap memiliki lapisan pelindung yang kuat untuk mencegah iritasi serta menghalau alergen penyebab kantung mata dan mata bengkak.

5. Kurangi garam

Konsumsi makanan asin terlalu banyak bisa menjadi salah satu penyebab dari kantung mata. American Academy of Ophthalmology menjelaskan, garam memicu retensi cairan tubuh yang efeknya adalah pembengkakan.

Hal ini bisa menjadi awal mula dari munculnya kantung mata. Oleh sebab itu, hal yang bisa dilakukan untuk menghilangkan kantung mata akibat retensi cairan di bawah mata adalah mengurangi asupan garam atau makanan olahan dan kemasan.

6. Gunakan sunscreen

Sunscreen atau tabir surya adalah hal yang penting untuk menjaga kesehatan kulit, baik di dalam maupun luar ruangan. Berbagai masalah kulit bisa dicegah dengan penggunaan sunscreen secara rutin, seperti penuaan dini, kanker kulit, dan kantung mata.

Cobalah untuk menggunakan tabir surya dengan SPF lebih dari 30. Selain itu, gunakan kacamata hitam saat ada di luar ruangan dengan matahari yang terik.

7. Bersihkan wajah

Ini adalah kebiasaan yang bisa dilakukan untuk menghilangkan kantung mata. Sebelum tidur, bersihkan wajah Anda dengan baik, apalagi setelah menggunakan riasan wajah.

Reaksi alergi dan infeksi bisa dipicu oleh kebiasaan tidur dengan wajah yang masih ada riasan. Selain itu, kebiasaan buruk ini bisa merusak kulit di sekitar mata.

Itulah beberapa cara menghilangkan kantung mata dengan cara alami yang aman untuk kulit. Gay hidup sehat berpengaruh terhadap penampilan Anda.

Rekomendasi