ERA.id - Air putih merupakan cairan yang sangat penting bagi tubuh, terutama untuk kulit kepala. Ada pun berbagai manfaatnya bisa menyehatkan kulit kepala hingga mencegah ketombe.
Dermatologist, dr. Farhan, menjelaskan bahwa minum air putih dengan cukup setiap harinya harus dilakukan agar kesehatan kulit kepala tetap terjaga. Terlebih bagi orang yang sering beraktivitas di luar dan memakai hijab.
"Minum airnya cukup atau nggak. Apalagi untuk kita yang kerjaannya di luar atau misalnya kulit kepalanya tertutup untuk yang berhijab," ujar dr. Farhan, saat acara CLEAR Community and Media Gathering di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, pada Selasa (5/3/2024).
Jika sering berkegiatan di luar ruangan dan memakai hijab, transpidermal water loss akan semakin meningkat. Ini merupakan kondisi air menguap dari dalam tubuh melalui lapisan kulit.
"Itu lebih meningkatkan transpidermal water loss, air menguap dari kulit kita," tuturnya.
Semakin besar air yang menguap, maka kesehatan kulit kepala bisa memburuk. Lapisan kulit kepala (scalp barrier) akan semakin rapuh dan berujung menimbulkan ketombe kering.
"Semakin banyak elemen air yang hilang maka akan semakin rapuh scalp barriernya dan juga akan bisa menimbulkan ketombe kering," pungkas Dokter Farhan.
Maka dari itu, dokter Farhan menyarankan untuk mencegah ketombe, lebih baik pastikan dulu kebutuhan cairan tubuh kita terpenuhi setiap hari.