Kasus Covid-19 Meledak, 5 Buah Terbukti Ampuh Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

| 06 Jul 2021 08:00
Kasus Covid-19 Meledak, 5 Buah Terbukti Ampuh Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Jeruk bali (Foto: Pexels/Pixabay) imun

ERA.id - Pandemi Covid-19 yang tak kunjung berakhir membuat kita harus terus menjaga daya tahan tubuh. Apalagi dimasa pandemi Covid-19 yang kian melonjak dan hadirnya virus corona varian Delta, membuat imunitas tubuh jadi bagian penting agar selalu dijaga kondisinya.

Selain asupan makanan nutrisi, kita bisa mengonsumsi buah-buahan secara rutin untuk mendapatkan khasiat dari vitamin dan nutrisi lainnya. Dilansir dari Fruit Guys pada Selasa (6/7/2021), berikut 5 buah terbukti ampuh meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

1. Jeruk

Jeruk (Foto: Pexels/Pixabay)
Jeruk (Foto: Pexels/Pixabay)

Jeruk sangat baik untukmu setiap saat. Jeruk terkenal karena vitamin C yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Setiap varietas jeruk mengandung lebih dari 100 persen dari jumlah harian yang direkomendasikan. Tak hanya itu saja, vitamin C juga dapat mencegah kerusakan sel, mendorong produksi kolagen, dan menurunkan kadar hormon stres kortisol, serta tekanan darah. 

2. Jeruk bali

Sama seperti jeruk, jeruk bali adalah sumber vitamin C yang bagus. Jeruk bali memiliki banyak serat dan vitamin A, yang mendukung sistem kekebalan dan penglihatanmu. Jeruk bali memiliki rendah kalori dan mengandung 88 persen air, yang membantumu tetap terhidrasi dan merasa kenyang. Namun, perlu diketahui bahwa jeruk bali mengandung senyawa yang dapat mengganggu penyerapan beberapa obat, terutama obat berbasis statin. 

3. Blueberry

Blueberry (Foto: Pexels/Siobhan Dolezal)
Blueberry (Foto: Pexels/Siobhan Dolezal)

Blueberry salah satu buat yang rendah kalori dan lezat. Blueberry  membantu mengurangi peradangan dan meminimalkan gejala, termasuk pilek atau hidung tersumbat. Blueberry mengandung antioksidan yang membuat kamu tetap sehat, termasuk flavonoid yang meningkatkan kesehatan, terutama pada musim dingin.

4. Apel

Apel adalah sumber serat dan gula yang alami dan bagus untuk kesehatan. Kulit apel mengandung quercetin, sejenis pigmen tumbuhan flavonoid yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi peradangan. Pastikan untuk tetap memakannya dengan kulitnya.

5. Pir

Pir (Foto: Unsplash/Park Street)
Pir (Foto: Unsplash/Park Street)

Tahukah kamu bahwa buah pir mengandung vitamin C? Selain banyak serat dan potasium, pir juga mengandung flavonoid anti-inflamasi di kulitnya. Jadi, pastikan kamu memakan pir beserta kulitnya untuk mendapatkan nutrisi harianmu.

Rekomendasi