Cara Membersihkan Udang untuk Dimasak, Ternyata Ada Tekniknya

| 15 Jul 2024 08:05
Cara Membersihkan Udang untuk Dimasak, Ternyata Ada Tekniknya
Ilustrasi udang (Freepik)

ERA.id - Udang termasuk seafood yang digemari oleh banyak orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Mungkin Anda juga penyuka makanan laut yang satu ini. Udang mudah didapatkan baik di supermarket maupun pasar tradisional. 

Banyak orang doyan makan udang karena rasanya yang lezat. Selain itu, hewan laut ini juga mengandung nutrisi yang bermanfaat baik bagi kesehatan tubuh. Makanan ini bisa dikonsumsi dalam berbagai bentuk olahan, seperti udang saus tiram, udang goreng, udang krispi, dan sebagainya. 

Selain menikmatinya di restoran seafood, Anda juga bisa membuat sendiri menu makan udang di rumah. Apabila ingin memasak sendiri, sebaiknya pelajari dulu cara membersihkan udang yang benar agar mudah memasak dan menyantapnya secara nikmat.

Cara Membersihkan Udang

Ketika ingin memasak udang, Anda perlu membersihkannya terlebih dahulu agar mudah saat mengolahnya dan tidak terasa aneh ketika dimakan. Namun tidak sedikit orang yang masih kesulitan dalam membersihkan udang ketika akan memasaknya. 

Jangan lupa juga memastikan beli udang yang segar. Saat berburu udang di supermarket atau pasar, perhatikan kondisi udang untuk mengetahui apakah masih segar atau tidak. Udang segar memiliki ciri-ciri yakni bertekstur keras, berwarna putih kemerahan, dan bau amisnya tidak menyengat. 

Ilustrasi cara membersihkan udang (Freepik)

Selain itu, biasanya udang segar juga tidak berlendir ketika disentuh atau dicuci. Memilih udang yang segar sangat penting untuk memastikan makanan ini aman Anda konsmsi. Selain itu, udang segar juga menawarkan cita rasa yang lezat. 

Bagi Anda yang berencana membuat sajian udang sebagai makanan di rumah, berikut ini cara membersihkan udang yang bisa Anda ikuti:

Membuang Cangkangnya

Beberapa orang mungkin berpikir bahwa membersihkan udang hanya perlu mencucinya dengan air. Langkah tersebut memang benar, namun sebelumnya pastikan udang sudah dikupas dan dibersihkan dari cangkang yang melapisi bagian luarnya.

Langkah pertama dalam membersihkan udang adalah mengupas kulit atau cangkangnya. Jangan biarkan bagian cangkang yang keras ini ikut dimasak. Ketika Anda memasak udang tanpa mengelupas cangkangnya, bagian tersebut akan menjadi keras dan tidak nyaman saat dimakan.

Cara melepas cangkang udang adalah dengan memegang badan udang pakai satu tangan dan kepala udang dipegang tangan lainnya. Kemudian putar kepala udang dengan ibu jari dan jari telunjuk hingga cangkangnya terlepas.

Mencabut Kepalanya

Langkah berikutnya yang perlu Anda lakukan adalah mencabut kepala udang, terutama jika Anda tidak suka memasak udang dengan kepalanya. Namun jika Anda lebih menyukai udang dengan kepala utuh, Anda bisa membiarkannya tanpa melepas kepalanya.

Untuk mencabut kepala udang, gunakan ibu jari dan telunjuk. Jepit kepala udang dengan kedua jari tersebut dan putar hingga terlepas. Jika kesulitan, Anda juga bisa menggunakan pisau kecil untuk memotong kepala udang.

Melepas ekor dan Kakinya

Setelah melepas cangkang dan kepala, Anda bisa mencabut ekor dan kaki udang. Untuk mencabut bagian ini, Anda bisa menerapkan cara yang sama seperti mengupas cangkang. Namun jika Anda ingin memasak udang dengan ekornya, maka biarkan saja tanpa perlu mencabutnya.

Untuk melepas bagian kaki udang, pegang semua kaki dengan kuat di ujung jari Anda. Kemudian tarik kakinya ke bawah menuju ekor hingga terlepas. Metode lainnya untuk melepas bagian ini adalah mencabut kaki udang satu per satu atau sedikit demi sedikit.

Membuang Vena Udang

Selanjutnya Anda perlu buang vena atau urat gelap yang merupakan saluran usus udang. Gunakan pisau pemotong atau pisau pengupas untuk melakukannya. Vena terletak di sepanjang bagian punggung udang. Anda bisa mengeluarkannya dengan mengaitkan pakai pisau, lalu tarik perlahan hingga vena terlepas seluruhnya.

Membilas dengan Air Bersih

Terakhir, bersihkan udang secara menyeluruh dengan membilasnya menggunakan air dingin. Langkah ini dilakukan setelah semua bagian seperti cangkang, kepala, ekor, kaki, dan vena telah dilepas.

Demikianlah cara membersihkan udang yang benar dan bisa Anda praktikkan di rumah ketika ingin memasak olahan udang. Pastikan memilih udang yang masih segar agar aman dikonsumsi dan menghadirkan rasa yang nikmat ketika disajikan. Baca juga aturan makan seafood untuk ibu hamil.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi