Aksi Rino Soedarjo Betulkan Tali Baju Gisel Bikin Gagal Fokus, Netizen Banggakan Gading Marten

| 12 Nov 2022 15:27
Aksi Rino Soedarjo Betulkan Tali Baju Gisel Bikin Gagal Fokus, Netizen Banggakan Gading Marten
Gisel (Foto: Instagram/@gisel_laaa)

ERA.id - Penyanyi Gisella Anastasia atau Gisel mulai berani go public soal hubungannya dengan pria bernama Rino Soedarjo. Kali ini, mantan istri Gading Marten ini memperlihatkan kebersamaan dengan sang kekasih.

Lewat video diunggah akun TikTok-nya, Gisel bersama Rino menggunakan lagu Justin Bieber berjudul "Baby". Dalam video itu, aksi dilakukan Rino Soedarjo terhadap mantan kekasih Wijin ini menjadi perbincangan publik.

Tiba-tiba saja, Rino Soedarjo membetulkan tali baju dipakai oleh Gisel. Padahal, saat itu janda anak satu itu sedang asyik bernyanyi TikTok. 

Gisel (Foto: Instagram/@gisel_laaa)
Gisel (Foto: Instagram/@gisel_laaa)

"Si paling nggak bisa diatur. Tapi, nggak kokkk, belajar terus yang namanya submit, nurut buat hal-hal yang baik," tulis Gisel, dikutip dari akun TikTok @gisel_laaa

Unggahan itu dibanjiri respons netizen. Mereka langsung menyeret Gading Marten di dalam kolom komentar TikTok. 

"Baru sadar, papa Gading orang yang kuat yang nggak bkal datang dua kali," komentar akun @malikinasi*****

"Papa Gading cakep ya sekarang," tulis akun @thatri****07

"Emang papa Gading yang paling oke penyabar enggak ambil pusing yang penting healing," kata akun @hendrasireg*****

Sebelumnya, Gisel sempat mengungkapkan alasannya mau menerima cinta Rino Soedarjo. Pelantun lagu "Pencuri Hati" ini awalnya berniat tak mau membuka hati dulu untuk pria. Hal ini diungkapkan melalui akun TikTok-nya.

Gisel (Foto: Instagram/@gisel_laaa)
Gisel (Foto: Instagram/@gisel_laaa)

"Pokoknya nggak mau buka hati dulu," tulis Gisel.

Gisel tertarik karena melihat kakak Dita Soedarjo itu rajin beribadah, membaca dan pria yang pintar. Gisel juga senang dengan perlakuan manis yang dilakukan Rino Soedarjo. 

"Eh di-morning-in sama cowok Scorpio juga yang cinta Tuhan dan segereja, satu visi, gila exercise," kata Gisel.

"Suka baca, love language physical touch dan words of affirmation mento tanpa perlu briefing," sambungnya.

Rekomendasi