ERA.id -Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan membawa kemeriahan bagi masyarakat Kota Solo dan warga lainnya yang berkunjung. Ini lantaran terdapat dua kegiatan yang bisa dinikmati masyarakat di rangkaian pernikahan Kaesang dan Erina.
Pertama terdapat 9 panggung hiburan di sepanjang jalan yang menghubungkan Loji Gandrung dengan Pura Mangkunegaran. Ketua Panitia Pernikahan Kaesang-Erina, Erick Thorir mengatakan bahwa panggung itu akan menjadi hiburan rakyat, yang diisi oleh musisi dan seniman Solo.
"Yang mengisinya adalah masyarakat Solo sendiri. Kesenian tradisional, akustik konsep Jawa. Nggak ada artis, pengamen Solo yang akan main di panggung," ungkap Erick Thorir, dilansir dari YouTube Liputan6.
Selain pertunjukkan seni, pesta kuliner juga akan digelar di dua lokasi, yakni kawasan Stadion Sriwedari dan kawasan Ngarsopuro. Di dua kawasan tersebut akan dibangun 8 tenda yang menyajikan berbagai menu makanan.
Makanan dan minuman yang disajikan merupakan hidangan dari bisnis kuliner yang dikembangkan oleh Kaesang Pangarep sendiri. Setiap menu, nantinya akan disediakan 1.000 porsi, sehingga total ada 8.000 porsi dari keseluruhan jenis makanan.
"Jenis makanannya Sang Pisang, Mangkokku. Ada 8 tenda, start-up mas Kaesang. Kalau mau food kuliner bisa dapat 8 makanan," pungkas Erick Thorir.