Waspadai 7 Tipe Orang Toxic Berikut Ini!

| 12 Mar 2023 20:05
Waspadai 7 Tipe Orang Toxic Berikut Ini!
Ilustrasi tipe orang toxic (pexels)

ERA.idToxic people atau orang-orang bersifat toksik merupakan orang-orang yang sifatnya menyusahkan dan merugikan orang lain, baik fisik maupun emosional. Tipe orang toxic perlu Anda ketahui agar bisa bertindak bijak, sebab bisa jadi orang toxic itu adalah diri Anda sendiri.

Berada di lingkungan atau hubungan yang toksik membantu Anda untuk mendapatkan berbagai efek buruk, salah satunya stres. Jika Anda tidak ingin mengalami hal tersebut, lakukan antisipasi yang tepat dan bijak. Dikutip Era.id dari Science of People, inilah beberapa tipe orang toxic.

7 Tipe Orang Toxic

1.    The conversational narcissist

Anda mungkin pernah berbincang dengan orang yang “tidak mengizinkan” Anda untuk berbicara. Maksudnya, orang tersebut hanya asyik dengan apa yang dia sampaikan dan dengan dirinya sendiri.

Orang tersebut tidak pendapat Anda atau bahkan tidak membiarkan Anda untuk berbicara. Orang tersebut akan terus berbicara sehingga Anda butuh upaya keras untuk berbicara. Egoisme menjadi hal yang paling tampak sebab orang tersebut ingin selalu menjadi perhatian.

2.    The Strait Jacket

Ini bisa berupa orang yang ingin mengendalikan segalanya dan orang-orang di sekitarnya. Orang toxic tipe ini ingin orang lain selalu sepakat dengan dirinya. Jika Anda tidak setuju dengan pendapatnya, dia akan terus berusaha meyakinkan Anda bahwa dirinya benar. Bisa saja, Anda juga harus melakukan apa yang dikatakan oleh orang tersebut.

3.    The Emotional Moocher

Tipe ini disebut juga sebagai "vampir spiritual" karena orang ini akan “menghisap” kepositifan Anda atau membuat Anda menjadi kering secara emosional. Orang ini selalu mengatakan sesuatu dalam sudut pandang yang negatif, menyedihkan, atau pesimistis.

Dalam hubungan sosial atau komunikasi, orang ini tidak mampu (atau tidak mau) melihat sesuatu dengan positif dan cenderung membawa orang lain jatuh bersama pikirannya. Anda bisa terperosok ke jurang pesimistis jika tidak berhati-hati dengan orang ini.

4.    The Drama Magnet

Sebagian orang toxic adalah magnet bagi “drama”. Suatu hal selalu salah atau menjadi masalah. Setelah satu masalah selesai, muncullah masalah yang lain. Orang tipe ini hanya ingin mendapatkan simpati, empati, dan dukungan dari Anda, bukan nasihat dari Anda.

Ketikan Anda menawarkan bantuan dan solusi, dia terkesan tidak ada keinginan untuk memperbaiki apa pun. Dia malah mengeluh dan terus mengeluh. Dalam sebuah hubungan, orang ini akan memosisikan diri sebagai korban dan berkembang dalam krisis. Hal tersebut membuat orang ini merasa penting.

5.    The JJ

Ilustrasi orang toxic The JJ (pexels)

JJ adalah singkatan dari jealous-judgmental atau ‘cemburu-menghakimi’. Orang yang cemburu sangat toksik sebab punya banyak kebencian pada diri sendiri sehingga tidak bisa bahagia untuk orang-orang di sekitarnya. Biasanya, kecemburuan orang tersebut muncul dalam bentuk penilaian, kritik, atau bahkan gosip.

Mereka berpikir bahwa orang lain jelek, tidak keren, tidak pintar, atau memiliki banyak kekurangan. Orang tersebut tak hanya tidak mensyukuri diri sendiri, tetapi juga mudah iri dengan orang lain.

6.    The Fibber

Fibber atau ‘pembohong’ jelas adalah orang yang toksik. Tanpa penjelasan lebih lanjut pun tentu Anda sudah paham. Ketidakjujuran menguras perasaan kita karena kita akhirnya menjadi sering meragukan kata-kata mereka. Dan sungguh, menghadapi pembohong sangatlah melelahkan.

7.    The Tank

Layaknya kenaraan tank yang menghancurkan apa pun yang dilalui, manusia toksik tipe ini merasa selalu benar tanpa mempertimbangkan ide atau perasaan orang lain. Orang ini selalu mementingkan diri sendiri.

Dalam hubungan, tipe orang toxic ini sangat arogan dan merasa pendapat pribadinya sebagai fakta. Mereka punya cara berpikir yang menempatkan dirinya sebagai seorang juara atau orang terpintar. Jadi, ketika ada sebuah percakapan, mereka merasa harus memenangkan obrolan tersebut. Dia jarang melihat orang lain setara dengan dirinya sehingga cenderung memandang rendah. 

Rekomendasi