Ramal Karakter Asli Ida Dayak, Anak Indigo: Keahlian dari Leluhurnya Bisa Hilang Kapan Saja

| 10 Apr 2023 20:35
Ramal Karakter Asli Ida Dayak, Anak Indigo: Keahlian dari Leluhurnya Bisa Hilang Kapan Saja
Ida Dayak (Foto: Instagram/@ibu_ida_dayak)

ERA.id - Anak indigo, Ahmad Oxavian Rahman meramal karakter asli dari sosok Ida Dayak. Berdasarkan mata batinnya, sang indigo melihat bahwa Ida Dayak memiliki keahlian dari leluhurnya dan bisa hilang kapan saja. 

Diketahui, kehadiran Ida Dayak membuat masyarakat Indonesia ingin berjumpa dirinya untuk berobat. Banyak orang datang untuk mendapatkan kesembuhan dari Ida Dayak di Depok, Jawa Barat, yang melakukan pengobatan sambil menari terhadap pasien.

Ida Dayak mampu mengobati pasien yang menderita stroke, terkilir, hingga keluhan patah tulang. Oxavian Rahman mengungkapkan ramalannya dengan judul 'Terawang sosok ibu Ida Dayak'.

Sang anak indigo melihat aura dan energi Ida Dayak terdapat keteduhan. Ia juga melihat Ida Dayak memiki keahlian luar biasa yang tidak dimiliki banyak orang.

Sang anak indigo (Foto: TikTok/@semut002)
Sang anak indigo (Foto: TikTok/@semut002)

"Jika aku melihat aura & energi beliau, memang ada keteduhan dan energi yang sangat kuat, terlepas dia punya keahlian," tulisnya, dikutip dari akun TikTok @semut002 pada Senin (10/4).

Kedepannya, sang indigo berharap Ida Dayak tulus mengobati pasiennya. Ia juga berharap agar Ida Dayak tak dimanfaatkan oleh orang sekitarnya.

"Dan kedepannya bisa tulus untuk mengobati & jangan sampai dimanfaatkan orang-orang di sekitarnya," jelasnya.

Sang anak indigo menerawang Ida Dayak punya keahlian dari leluhurnya. Sayangnya, keahliannya ini bisa hilang apabila Ida Dayak melanggar perintah dari leluhur.

"Aku melihat keahlian yang dimiliki dari leluhurnya & ini bisa hilang kapan saja jika beliau melanggar apa yang jadi komitmen leluhurnya," ungkapnya.

Unggahan itu mendapatkan banyak respon netizen. Mereka menuliskan beragam komentar mengenai terawang sosok Ida Dayak menurut sang anak indigo.

"Memang kalau ilmu dak leluhur bisa hilang jika kita melanggar sap yang diajarkan leluhur, terutama tentang kebaikan dan ketulusan," tulis akun @r.sh****.

"Semoga ibu Ida selalu sehat, aku lihat ibu Ida kasihan," kata akun @sitsa****.

"Menurut saya bu Ida orang baik, tulus, sehat terus orang baik. Semoga panjang umur Aamiin," komentar akun @eny****.

Rekomendasi