Tabrak Rumah Orang Pakai Mobil, Pete Davidson Jalani Hukuman 50 Jam di Kamar Mayat

| 25 Jul 2023 12:20
Tabrak Rumah Orang Pakai Mobil, Pete Davidson Jalani Hukuman 50 Jam di Kamar Mayat
Pete Davidson (instagram)

ERA.id - Pete Davidson dilaporkan menabrak sebuah rumah di Baverly Hills dengan mobilnya awal bulan ini. Pete dihukum untuk menjalani kerja sosial selama 50 jam.

Menurut Entertainment Weekly, Kantor Kejaksaan Distrik Los Angeles menyebut mantan kekasih Kim Kardashian itu harus menyelesaikan 50 jam pelayanan masyarakat, yang dapat diselesaikan di New York.

Selain itu, Pete juga diminta untuk mengikuti sekolah mengemudi selama 12 jam. Dia juga harus menyelesaikan sebuah program khusus di kamar mayat tentang korban kecelakaan pengemudi sembrono.

Hukuman yang akan dijalani Pete itu harus dilakukan dalam 18 bulan ke depan di New York. Meskipun sejauh ini dia tidak dinyatakan bersalah atas pelanggaran tertentu.

Penasihat hukum Pete Davidson mengindikasikan bahwa dia kemungkinan besar akan menghabiskan waktu untuk menjalani hukumannya di Departemen Pemadam Kebakaran New York, tempat mendiang ayahnya bekerja sebelum kematiannya selama serangan 11 September tahun 2001.

Sebelumnya, Pete Davidson menghadapi satu tuduhan pelanggaran mengemudi dengan sembrono bulan lalu karena menabrak rumah di Baverly Hills pada Maret lalu. Dari tuduhan itu, tidak ada korban jiwa yang terluka.

Namun akibat insiden itu, kendaraan yang dikemudikan pete melintasi trotoar, menabrak hidran, dan berlari ke samping rumah. Dari insiden itu, Pete juga tidak ditangkap dan tidak ada obat-obatan atau alkohol yang dianggap sebagai faktor penyebab tabrakan tersebut.

Baru-baru ini, Pete dilaporkan memeriksakan dirinya ke rehabilitasi akhir bulan lalu. Pete Davidson, yang berterus terang tentang perjuangan kesehatan mentalnya, dilaporkan memasuki pusat perawatan untuk mengatasi masalah yang sedang berlangsung terkait gangguan stres pascatrauma dan diagnosis gangguan kepribadian borderline sebelumnya.

Saat kejadian, pacarnya, Chase Sui Wonders, dilaporkan berada di kuris penumpang. Keduanya pun belum memberikan komentar atas insiden yang terjadi.

Rekomendasi