Tuai Ancaman Usai Diduga Pro Israel, Eric Nam Batalkan Konser di Malaysia

| 30 Oct 2023 16:28
Tuai Ancaman Usai Diduga Pro Israel, Eric Nam Batalkan Konser di Malaysia
Eric Nam (Instagram/ericnam)

ERA.id - Eric Nam memberikan penjelasan terkait pembatalan konser di Malaysia yang masuk ke dalam turnya. Pembatalan tersebut berkaitan dengan dirinya yang diduga pro terhadap Israel, yang tengah berkonflik dengan Palestina saat ini.

Melalui Twitter atau X, Eric Nam menejalaskan bahwa ia hanya menyukai postingan berupa anti kekerasan dan sebagainya, bukan pro Israel seperti yang diduga. Ia menyukai postingan tersebut sebagai reaksinya melihat kehancuran manusia dan hilangnya perdamaian.

"Halo semuanya. Setelah peristiwa mengerikan pada tanggal 7 Oktober, saya menyukai postingan yang saya yakini menyatakan posisi anti-kekerasan, anti-kebencian, dan menentang intoleransi," tulis Eric Nam.

"Kesukaan saya terhadap postingan tersebut adalah reaksi saya ketika menyadari berita yang menghancurkan. Sebagai seorang yang selalu pro-manusia, pro-perdamaian, dan untuk cinta dan kesetaraan bagi semua," tambahnya.

Namun, akibat menyukai postingan tersebut, Eric Nam ternyata mendapat banyak kecaman bahkan ancaman terkait jadwal konsernya di Malaysia. Dengan itu ia pun terpaksa membatalkan konser tersebut demi keamanan dirinya dan tim.

"Setelah itu, saya menerima ancaman terkait jadwal pertunjukkan saya di Kuala Lumpur. Karena sangat berhati-hati bagi tim dan penggemar saya. Saya membuat keputusan sulit untuk membatalkan pertunjukkan," tuturnya.

Kemudian Eric Nam mengaku bahwa ia juga merasa sangat berduka atas konflik yang pecah antara Palestina dan Israel. Ia berdoa agar perdamaian segera terealisasi.

"Hati saya hancur melihat keluarga Palestina dan Israel yang terkoyak oleh kekerassan dan menghadapi kehilangan yang tak terbayangkan. Apa pun yang saya ucapkan tidak akan cukup ketika ada begitu banyak rasa sakit dan penderitaan. Namun, saya berdoa setiap hari agar kedamaian dan keselamatan segera ada bagi semua orang," pungkas Eric Nam.

Sementara itu, postingan yang sebelumnya disukai oleh Eric Nam adalah yang memberitakan tentang warga Yahudi di Israel menjadi korban. Kejadian ini berurutan dengan pengumuman tur Asia Eric Nam, termasuk Kuala Lumpur yang bertajuk Hose on a Hill Tour, yang langsung mendapat kecaman dan penolakan.

Rekomendasi