Konglomerat Jusuf Hamka Bagi-Bagi THR Rp10 Ribu ke Warga Malah Dihujat Netizen, Miris

| 14 Apr 2024 16:15
Konglomerat Jusuf Hamka Bagi-Bagi THR Rp10 Ribu ke Warga Malah Dihujat Netizen, Miris
Jusuf Hamka. (Antara)

ERA.id - Pengusaha jalan tol Jusuf Hamka dihujat netizen usai bagi-bagi Tunjangan Hari Raya (THR) sebesar Rp10 ribu saat perayaan Imlek ke warga sekitar. Kini, video tersebut kembali viral di media sosial.

Dalam video itu, Jusuf Hamka ziarah ke makam keluarganya. Saat itu, ada seseorang bertanya-tanya alasan Jusuf Hamka tidak berpergian saat Imlek.

"Babah Alun, apa kabar? Ini kan Imlek, kok nggak ke luar negeri?" tanya seorang perempuan di balik kamera, dikutip dari akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall.

"Kita nggak usah ke luar negeri, bagi-bagi rejeki. Kadiye hayu lari (ayo ke sini lari)," jawab Jusuf Hamka.

Lalu, ayah angkat istri Denny Sumargo, Olivia Allan memanggil segerombolan ibu-ibu dan anaknya mendekat. Sebab, Jusuf Hamka memberikan THR. Mereka terlihat antusias mengantre untuk mendapatkan uang dari Jusuf Hamka.

"Imlek imlek nggak usah ke luar negeri, bagi-bagi rezeki aja ya sama saudara saudara di sini ya," ujar Jusuf Hamka.

Instagram/@pembasmi.kehaluan.reall

Komisaris PT Indomobil Sukses International Tbk ini membagikan selembar uang Rp10 ribu kepada setiap orangnya. Bukannya dibanjiri pujian, Jusuf Hamka justru panen kritikan dari netizen lantaran hanya membagikan THR Rp10 ribu.

"Masa yang gaji UMK aja berani ngasih 50 ribu bapak yang penghasilannya triliunan agak gimana gitu," komentar akun @qir****

"Karna pelit lah dia kaya. Kalau nggak pelit nggak kaya," tulis akun @triyononur*****

"Duit milyaran kok cuma Rp10 ribu," kata akun @arni****

"The real pemikiran "HARTA DIBAWA SAMPE MATI" Jadi takut-takut keluarin uang banyak." ungkap akun @putriodea****

Diketahui, Jusuf Hamka ditaksir memiliki harta kekayaan mencapai Rp15 triliun. Pundi-pundi uangnya ia peroleh dari bisnis pembuatan jalan tol di berbagai daerah yang ia geluti sejak lama. Bisnis pembuatan jalan tol bernama PT Citra Marga Nusaphala Persada (CMNP).

Ia juga aktif bisnis lainnya bernama PT Indomobil Sukses International Tbk. Jusuf Hamka juga memiliki rumah mewah yang luas berisi deretan mobil mahal seperti Drophead Coupe, Rolls-Royce, Bentley, Porsche, dan masih banyak lagi.

Rekomendasi