Via Vallen Murka Barang-Barang Miliknya Digadai Adik Buat Judi dan Dugem

| 30 Apr 2024 08:45
Via Vallen Murka Barang-Barang Miliknya Digadai Adik Buat Judi dan Dugem
Via Vallen (Instagram/@viavallen)

ERA.id - Pedangdut Via Vallen menceritakan kekecewaannya dengan sang adik, RF. Ia merasa geram lantaran barangnya digadai oleh adik untuk judi dan dugem. Pelantun lagu "Sayang" ini merasa bantuannya untuk keluarga selalu disalahgunakan.

Melalui Instagram, Via Vallen menceritakan penderitaannya yang merasa tidak pernah dipedulikan oleh orang terdekatnya. Terlebih lagi, keluarganya selalu mengeluh dengan nasibnya. Via Vallen juga menyinggung soal batas kesabaran.

"Aku ada di lingkungan orang-orang yang egois. Orang-orang yang secara psikologi, ciri-cirinya seperti pengidap NPD. Jadi mau semenderita apapun kita, mereka nggak akan peduli, kalau diomong pun, yang ada malah jadi adu nasib, dan itu capek. Namanya manusia itu pasti punya batas sabar," tulis Via Vallen, dikutip dari akun Instagram @rumpi_gosip.

"Mau sedekat apapun hubungannya, kalau kita udah bantu, tapi bantuan kita disalahgunakan terus, dan itu terjadi berulang-ulang, lama-lama ya capek juga. Intinya kita nggak akan bisa merubah mereka, jadi ya memang harus kita yang berubah," lanjutnya.

Unggahan Via Vallen
Unggahan Via Vallen (Bucket 2: Instagram/@rumpi_gosip)

Via juga kesal karena ikut terseret dalam masalah keluarganya. Istri Chevra Yolandi ini juga merasa menderita. Terlebih lagi, adiknya sudah menjual dan menggadai barang miliknya tanpa seizinnya terlebih dahulu.

"Kayak masalah yang mungkin baru-baru ini ada beberapa dari kalian sempet dengar, aku nggak tahu-menahu tapi dibawa-bawa juga namanya. Padahal aku sudah lama nggak tinggal di rumah tersebut, dan posisi anaknya jauh-jauh hari sebelum bulan puasa pun sudah diusir, karena dia udah lancang jual-jualin barang dan gadai-gadai barang yang bukan miliknya tanpa izin," jelasnya.

Sang adik juga menggunakan uang pemberian serta hasil penjualan barang milik Via Vallen untuk judi online dan dugem.

"Kenapa bisa kayak gini? Ya karena dasarnya nggak bisa susah, pengin enak terus. Giliran fasilitas dicabut, penginnya yang instan, main judi online. Duit nggak ada, barang apa saja di rumah disikat. Orang kayak gitu masih mau dikasih hati lagi? Disuruh angkat kaki dari rumah, kalau berubah lebih baik dan tobat, baru boleh pulang, eh ternyata berulah lagi," kata Via.

"Masih harus banget dibela? Orang kalau berani berbuat ya harus berani tanggung jawab dong, ini malah masih ada yang bela, terus aku yang diem aja malah disalahin," lanjutnya.

Dia juga tak habis pikir dengan beberapa orang yang menyebut dirinya pelit lantaran tidak membantu keluarganya. Ia menegaskan kerap memberikan bantuan modal dan biaya bulanan. Sayangnya, keluarga Via Vallen kerap menggunakan uang untuk foya-foya.

"Terus ada beberapa yang bilang 'aku duitnya banyak nggak mau bantuin', pengin ngakak guling-guling tapi ketahan ama perut yang udah njemblung ini. Dari zaman tabunganku mulai gendut, aku jatahin tiap bulan semuanya, tapi ya gitu, dipakai senang-senang, dunia malam. Jadi nggak mau mikir kerja, karena ngandelin dikasih doang, udah gitu sama aku nggak ada santun-santunnya, kurang ajar semua," kata Via.

"Karena aku sayang mereka, aku modalin biar ke depannya bisa mandiri, hasilnya apa? Nihil! Terakhir ada yang modalnya dihabiskan buat judi," lanjutnya.

Hingga akhirnya, Via Vallen memutuskan untuk menjauh dari keluarganya. Sayangnya, Via justru disebut perilakunya berubah usai menikah. Ia juga enggan untuk memberikan bantuan kembali kepada keluarganya.

"Terus aku berontak dengan menjauh, malah dibilang udah berubah karena berumah tangga? Demi Allah deh kalau kelakukannya benar, mau sampai kisut akunya, selama di tabungan masih ada isinya, bakal bantuin kok. Tapi ini kalau bantuin lagi, terus bantuannya dipakai apa dulu? Ngenes nggak lho jadi aku?" kata Via Vallen.

"Sampai aku ini mikir, di rumah itu statusku beneran anak kandung apa bukan? Kok dari dulu hobi banget bikin menderita, dan sampai aku setua ini masih belum sadar juga." tutupnya.

Tags : via vallen judi
Rekomendasi