Neno Warisman Dukung Boikot Indomaret, Inul Daratista: Silakan Anda Hengkang dari Negara Ini

| 25 May 2021 11:40
Neno Warisman Dukung Boikot Indomaret, Inul Daratista: Silakan Anda Hengkang dari Negara Ini
Inul Daratista (Foto: Instagram/@inul.d)

ERA.id - Politisi Partai Ummat sekaligus penyanyi senior Neno Warisman kembali jadi sorotan. Hal ini karena pelantun "Kulihat Cinta Dimatanya" ini mendukung aksi boikot belanja di Indomaret. Melalui kanal YouTube-nya, ia tampak antusisas mendukung aksi tersebut.

Diketahui, beberapa aksi boikot Indomaret digaungkan di sejumlah daerah seperti Jakarta, Tangerang, Serang, Depok, Bekasi, Karawang, Bandung, dan sebagainya. Aksi tersebut dilakukan oleh buruh karyawan akibat adanya permasalahan terkait THR.

Namun, pernyataan dari Neno Warisman menuai pro kontra dari publik. Bahkan, pedangdut Inul Daratista memberikan tanggapan pedas dari pernyataan Neno Warisman. 

Apabila tak menyukai kinerja pemerintah, istri dari Adam Suseno ini menyarankan Neno Warisman untuk hengkang dari Indonesia.

Komentar Inul Daratista (Foto: Instagram/@maklambeturah)
Komentar Inul Daratista (Foto: Instagram/@maklambeturah)

"Kalau tidak suka dengan sudut pandang dan kinerja pemerintah silahkan anda hengkang dari negara ini nggak apa kok," tulis Inul Daratista, yang dikutip dari kolom komentar akun Instagram @maklambeturah pada Selasa (25/5/2021).

Pelantun "Goyang Inul" itu menilai Neno Warisman bukan seorang perempuan hebat. Menurutnya, pernyataan dari Neno hanya mengadu domba masyarakat agar melakukan demo di masa pandemi. Inul Daratista juga mempertanyakan apakah Neno sudah pernah merasakan terkena Covid-19 atau belum.

"Perempuan hebat itu bukan seperti anda yang bisanya bacot mulu, ini karena covid sedunia anda mau ngajak demo. Anda belum pernah merasakan kena covid ya?" ungkap Inul Daratista.

Pernah terpapar Covid-19, Inul Daratista merasakan dampaknya yang tidak bisa bekerja dan taruhan nyawa. Ibu anak satu ini juga mempertanyakan apakah Neno Warisman mau bertanggung jawab terhadap karyawan Indomaret.

"Dampaknya juga selain nggak bisa kerja, taruhan nyawa. Saya dan keluarga sudah kena cuk! Sakit. Itu suruh demo toko tutup, terus pegawainya apa kamu tanggung jawab kasih makan cuk?! Nalarmu nang endi? Hina dina anda ini," tutupnya.

Komentar dari Inul Daratista dibanjiri respon dari netizen. Mereka merasa komentar dari pedangdut berusia 42 tahun itu terwakilkan dengan ungkapan yang sama dirasakan.

"Bunda Inul komennya mewakili perasaanku," tulis akun @initris***_

"Mewakili isi hati terimakasih, kata akun @mitha***_

"Mewakili suara hati saya mbak Inul," ungkap akun @tini_mad***1212

Rekomendasi