Ivan Gunawan dan Deddy Corbuzier Curhat Alami Kerugian Besar Imbas dari PPKM, Netizen: Dia Rugi Masih Bisa Makan

| 14 Jul 2021 16:15
Ivan Gunawan dan Deddy Corbuzier Curhat Alami Kerugian Besar Imbas dari PPKM, Netizen: Dia Rugi Masih Bisa Makan
Ivan Gunawan dan Deddy Corbuzier (Foto: IG @ootd_trans7)

ERA.id - Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kagiatan Masyarakat (PPKM) saat ini oleh pemerintah memang memberikan dampak yang cukup besar bagi semua orang. Tak terkecuali juga bagi selebriti Deddy Corbuzier dan Ivan Gunawan.

Deddy dan Ivan yang menggeluti bisnis usaha juga mengalami dampak kerugian besar imbas dari PPKM. Seperti yang diketahui, Deddy sendiri memiliki usaha tempat gym dan Ivan memiliki usaha sebuah salon kecantikan.

"Jawab jujur ya, ini PPKM dari tanggal berapa sampai tanggal berapa, tempat gym tutup. Berapa kerugian naster nutup gym?" tanya Ivan, dilansir dari unggahan video akun lambegosiip.

"Wah rugi banget. Ratusan," jawab Deddy.

Mendengar jawaban Deddy, pria yang biasa disapa Igun itu pun membenarkan. Ia mengungkapkan bahwa dengan salonya ditutup, ia juga mengalami kerugian besar, terlebih kontrak sewa bangunan yang ia bayar langsung setahun.

"Ini gue yang paling nyesek ya salon. Kontrak salon itu kan per tahun gue bayarnya," ujar Igun.

Deddy menyampaikan bahwa kerugian yang mereka alami tak sebanding dengan keuntungan yang didapatkan. Meski demikian, Deddy mengatakan bahwa dirinya sudah pasrah dan mengikuti aturan pemerintah demi pandemi COVID-19 segera berakhir.

Pembicaraan Ivan Gunawan dan Deddy Corbuzier (Foto: Screenshoot IG)

"Padahal kan untung aja kadang-kadang nggak sampai ratusan. Tapi udah mau gimana lagi. Ya udah makanya kita berkorban semua supaya cepat urusannya. Kalau urusannya lebih cepat maka semuanya lebih lancar, buka kembali, semuanya oke. Kita harus berkorban, ya udah semua harus berkorban lah. Semuanya berkorban," jelas Deddy.

Igun kemudian menambahkan bahwa dengan mengungkapkan hal ini, dirinya bukan bermaksud tidak mensyukuri apa yang ia punya. Ia hanya ingin mengeluh sejenak dengan keadaan sulit yang dihadapinya.

"Kalau kita berkoar nanti kesannya kita nggak manusiawi, nggak memanusiakan manusia. Tapi kalau kita ngeluh bentar boleh dong," ujar Igun.

Meski hanya ingin curhat dan mengeluhkan keadaan sulit yang juga mereka alami, nyatanya karena hal ini Ivan dan Deddy mendapat hujatan dari netizen. Banyak dari netizen yang mengaku tidak suka dengan pernyataan Ivan dan Deddy, di mana kondisi mereka masih lebih enak dibandingkan orang lain.

"Dia rugi masih bisa makan masih banyak sampingan lah rakyat2 kecil rugi gada sampingan ujung2nya kelaparan," kata salah satu akun.

"Lu ngeluh msih punya tabungan bs naik mobil makan enak masih bs kerja dimna2. Klu pedagang kecil ga dagang ga makan mrk bkn ngeluh lg tp nangis," sambung yang lainnya.

"Kalian rugi tp msh bs makan, orang diluaran sana lebih rugi lagi," pungkas yang lainnya.

Rekomendasi