ERA.id - Arie Kriting saat ini merupakan salah satu publik figur yang sedang berjuang sembuh dari COVID-19. Di tengah dirinya menjalani isolasi mandiri dan perawatan, Arie malah mengalami hal unik dari keluarga dan kerabatnya.
Melalui cuitan di Twitternya, Arie mengatakan bahwa sejak mengumumkan dirinya terpapar, banyak kerabat yang melarangnya mengonsumsi obat. Padahal, salah satu cara agar cepat pulih dari virus corona adalah dengan mengonsumi vitamin dan obat sesuai yang dianjurkan oleh medis.
"Bolak-balik ditelepon sama kerabat diingatkan untuk jangan konsumsi obat dari dokter," tulis Arie.
Menanggapi anjuran dari kerabatnya ini, Arie pun menanyakan alasan mereka sehingga menyarankannya tidak mengonsumsi obat. Ternyata kerabat Arie mempercayai omongan dari dr Lois yang sebelumnya viral karena menyebut obat-obatan adalah penyeban pasien COVID-19 meninggal dunia.
"Pas kutanya kenapa, pada bilang ada dr Lois yang bilang kalau justru konsumsi obat-obatan itu yang bikin parah. Kayaknya narasi dr Losi ini justru paling dipegang oleh orang-orang di daerah," lanjutnya.
Cuitan Arie ini pun mendapat banyak balasan komentar dari netizen. Banyak dari mereka yang juga mengaku mengalami hal yang sama, di mana kerabat atau kenalan mereka juga mempercayai pernyataan dr Lois.
"Abang gue percaya ini juga, bayangin!" kata salah satu netizen.
"Ga daerah doang bang, kemaren aku cukur di sini jagakarsa juga abangnya percaya banget sama dia, sama percaya orang2 dicovidkan," ujar yang lainnya.
"Aduh Tuhan eneg banget sama dokter palsu ini! Mamaku aja percaya cuma gara beliau ini muncul di acaranya hotman paris," sambung yang lainnya.