Ungkap Alasan Tak Jadikan Kehidupan Pribadi sebagai Konten, Dian Sastro: Nggak Tahan Stresnya

| 08 Feb 2022 16:37
Ungkap Alasan Tak Jadikan Kehidupan Pribadi sebagai Konten, Dian Sastro: Nggak Tahan Stresnya
Dian Sastro (Instagram)

ERA.id - Dian Sastro merupakan salah satu aktris Indonesia yang jarang mengumbar kehidupan pribadinya ke publik. Dian ternyata memiliki alasan tersendiri memilih kehidupan pribadinya tidak menjadi konten yang bisa dikonsumsi oleh publik.

Menurutnya, membagikan kehidupan pribadi ke publik akan membuatnya kehilangan privasi. Ini juga akan membuat kehidupan yang nyata akan banyak dikorbankan demi kepentingan konten semata.

"Terus terang itu pilihan. Cuma itu bakal berat banget hidupnya. Pertama, lo nggak punya privasi dan banyak kehidupan nyata lo dikorbanin demi kepentingan syuting konten semata," ungkap Dian, dilansir dari unggahan video akun @lambegosiip.

Bintang film Ada Apa dengan Cinta itu menyatakan bahwa mengumbar privasinya ke publik akan memberikan dirinya tekanan. Ia mengaku tidak tahan menanggung stres yang akan dirasakan jika itu terjadi.

"Kalau gue nggak tahan sama stresnya. Mungkin di tahun ke berapa, gue bunuh diri karena gue stres," ucapnya.

Meski demikian, Dian mengaku tidak masalah akan pilihan para publik figur yang mengumbar kehidupan pribadinya dalam sebuah konten. Menurutnya hal itu merupakan pilihan masing-masing orang dan sudah berpikir matang akan risiko yang dihadapi.

"Kalau lo emang pengin banget duitnya dan yakin bisa tahan stresnya, ya nggak apa-apa silahkan saja," pungkas Dian.

Alasan Dian Sastro menuai banyak komentar dari netizen. Banyak dari mereka yang mengaku sependapat dan memuji prinsip yang dipegang oleh Dian.

"Setuju banget dengan mbak Dian Sastro," kata salah satu netizen.

"Cerdas dan berprinsip," ujar yang lain.

"Betul itu, tapi anehnya skrng demi cuan, malam pertama pun yg harus privasi tapi ini malah dijadikan konten," sambung yang lain.

Rekomendasi