Tagih Janji Tes DNA, Wenny Ariani Sindir Rezky Aditya: Kok Lucu, Dia Selalu Menghindar

| 13 Jul 2022 13:45
Tagih Janji Tes DNA, Wenny Ariani Sindir Rezky Aditya: Kok Lucu, Dia Selalu Menghindar
Wenny Ariani, Citra Kirana dan Rezky Aditya (Foto: YouTube/Denny Sumargo dan Instagram/@thereal_rezkyadithya)

ERA.id - Sampai sekarang ini, Wenny Ariani terus memperjuangkan putri tercintanya, Naira Kaemita Sasmita alias Kekey agar Rezky Aditya mengakui sebagai ayah biologis dihadapan publik. Selain itu, Wenny Ariani juga menagih janji suami Citra Kirana yang bersedia tes DNA.

Sayangnya, Rezky Aditya hanya berjanji melakukan tes DNA di podcast YouTube-nya. Wenny mengaku pria berusia 37 tahun ini belum berkomunikasi dengan pihak kuasa hukumnya.

"Tidak pernah ada komunikasi. Kepada ibu pengacara Rezky, silakan komunikasi dengan lawyer, jangan melalui perantara lagi. Sudah ada pengalaman kemarin bahwa kalau ada perantara akan miskomunikasi lagi," ujar Wenny Ariani, dikutip dari kanal YouTube Seleb Oncam News.

"Jadi ada penyampaian yang maksudnya apa, nyampenya apa ke kita apa. Atau ada salah kata kita apa, lalu diputar balikkan. Sebaiknya, sampaikan maksud dan tujuan ke kuasa hukum," lanjutnya.

Wenny Ariani (Foto: YouTube/Seleb Oncam News)
Wenny Ariani (Foto: YouTube/Seleb Oncam News)

Wenny Ariani juga menjawab tudingan dirinya tak bersedia tes DNA. Wenny yakin tes DNA masih menjadi jawaban dari teka-teki Rezky Aditya ayah kandung atau bukan. Namun, ia menyayangkan sikap Rezky yang selalu menghindar dari kasus ini.

"Dibilang saya tidak mau tes DNA. Teman teman kan tahu, dari awal saya menuntut ini adalah tes DNA yang saya mau. Satu-satunya penyelesaian kasus ini adalah tes DNA," ucapnya.

"Tapi tidak pernah ada respons yang bagus dari pihak Rezky dan kuasa hukumnya. Apalagi Rezky-nya selalu menghindar, boro-boro mau tes DNA," lanjutnya.

Wenny Ariani juga enggan untuk berdamai secara damai-damai. Sebab, dirinya ingin Rezky mengakui Kekey putri kandungnya dihadapan publik. Ia menilai Rezky belum melakukan itikad baik.

"Kok lucu, di akhir cerita ketika kami menang (gugatan dari Pengadilan Tinggi Banten), dikatakan, Wenny diajak damai enggak mau? Ya jelas enggak mau, saya enggak mau diajak damai," imbuhnya.

Diam-diam ibu ngajak tes DNA, ngajak Kekey. Enggak bisa, semua ada aturannya gitu. Kita nggak mungkin sepihak, harus ada kesepakatan dari dua pihak. Belum ada itikad atau pembicaraan dari pihak Rezky kepada pihak lawyer saya." lanjutnya.

Rekomendasi