Kritik Baim Wong yang Patenkan Hak Citayam Fashion Week, Ernest Prakasa: Nggak Tahu Malu

| 25 Jul 2022 10:04
Kritik Baim Wong yang Patenkan Hak Citayam Fashion Week, Ernest Prakasa: Nggak Tahu Malu
Ernest Prakasa (Era.ID/Yesica Sitinjak)

ERA.id - Baim Wong kini tengah menjadi sorotan usai mendaftarkan merek Citayam Fashion Week ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) ata nama perusahaannya PT Tiger Wong Entertainment. Aksi Baim Wong ini pun menuai banyak kritikan termasuk dari Ernest Prakasa.

"Daftarin OPEN MIC ke HAKI. Daftarin ROASTING ke HAKI. Daftarin Citayam Fashion Week ke HAKI. Serakah banget jadi manusia," tulis Ernest Prakasa di Twitternya, pada Minggu (24/7/2022).

HAKI yang dimaksud oleh Ernest Prakasa adalah Hak Atas Kekayaan Intelektual. Menurut Ernest, Baim Wong dan istrinya, Paula Verhoeven tidak tahu malu mengklaim Citayam Fashion Week sebagai merek di bawah perusahaan, yang mana mereka tidak berhak sama sekali.

"HAKI itu H-nya adalah hak. Kok bisa-bisanya merasa berhak atas sesuatu yang bukan ciptaan mereka sendiri. Gak tau malu," tegas Ernest.

Lebih lanjut, Ernest pun mengkritik aksi Baim Wong ini bisa merugikan para kreator lainnya yang sering menggunakan merek tersebut. Ia meminta Baim untuk memikirkan kembali rencananya dan berempati pada orang lainnya.

"HAKI itu dibuat untuk melindungi kreator, agar pekerja kreatif bisa sejahtera dari ide dan karya mereka sendiri. Bukannya dulu-duluan main sikat mumpung belum ada yang daftarin. Tolong lah dipake akal sehat dan hati nuraninya," pungkas Ernest Prakasa.

Sebagai informasi, PT Tiger Wong Entertaiment mendaftarkan merek Citayam Fashion Week pada 20 Juli 2022 di kode kelas 41 PDKI. Pendaftaran mereka tersebut saat ini sedang diproses.

Sementara itu, cuitan Ernest Prakasa selain menyinggung Baim Wong juga menyinggung orang lain yang mencoba mematenkan yang bukan hak milik mereka. Seperti Ramon Pratomo yang mencoba mematenkan Open Mic pada 2017 dan Majelis Lucu Indonesia (MLI) yang mencoba mematenkan Roasting pada 2018.

Rekomendasi