Liverpool, era.id - Ketidakhadiran Mohamed Salah saat Liverpool meladeni Barcelona di leg kedua semifinal Liga Champions disebut Luis Suarez sebagai kerugian besar. Salah dan Roberto Firmino dipastikan absen dalam laga menentukan The Reds kontra Barcelona di Anfield, Selasa (7/5/2019) malam dalam upaya mengejar kekalahan agregrat 0-3.
Firmino harus menepi akibat cedera otot. Sementara Salah menderita cedera kepala saat laga Liverpool kontra Newcastle United di Liga Inggris akhir pekan lalu.
Suarez, yang mencetak satu gol dalam pertandingan leg pertama di Camp Nou bilang, absennya Salah jadi pukulan besar buat The Reds. Tapi dia memperingatkan timnya akan kedalaman calon lawannya itu.
"Salah adalah pemain yang sangat penting, dia mampu menerobos ke dalam barisan tiga besar pemain dunia selama beberapa tahun," kata Suarez dalam sesi konferensi pers menjelang laga. Dinukil dari Soccerway, Selasa.
"Ini adalah kehilangan yang sangat besar buat mereka, tapi mereka juga punya (Xherdan) Shaqiri, (Daniel) Sturridge, (Divock) Origi yang memiliki kualitas dan kami harus mewaspadai mereka dan hati-hati," lanjut mantan striker Liverpool.
Sementara itu pelatih Jurgen Klopp mengonfirmasi, penyerang muda The Reds, Rhian Brewster akan menggantikan posisi Salah dan Firmino.
Kata Klopp, pemain 19 tahun andalan timnas remaja Inggris, yang datang dari Chelsea pada 2014, dinyatakan siap memainkan debut di tim senior.
"Dia siap," kata Klopp.
Join us LIVE from Anfield. ????
Jürgen Klopp provides first team news and updates ahead of our second leg meet with Barcelona. https://t.co/vt5IpwK9FK