Akhirnya Ada Larangan Gunakan Filter 'Oplas' di Instagram

| 24 Oct 2019 20:39
Akhirnya Ada Larangan Gunakan Filter 'Oplas' di Instagram
Ilustrasi Foto (Tumisu/Pixabay)

Jakarta, era.id - Filter Instagram belakangan kembali populer di kalangan penggunanya. Setelah mengizinkan penggunanya untuk men-submit filter, banyak filter gratis yang bisa digunakan. Beberapa bulan terakhir, filter-filter ini menghiasi Instagram Story pengguna, termasuk filter yang bisa mengubah bentuk hidung, tulang pipi, hingga bentuk bibir.

Spark AR (Augmented Reality), perusahaan dibalik filter AR menulis sebuah pengumuman di laman Facebook-nya, Jumat (18/10) lalu. Perusahaan itu menyatakan akan menghapus seluruh filter yang berkaitan dengan operasi plastik dari galeri efek Instagram. Mereka juga menghapus seluruh filter yang melanggar kebijakan yang mereka buat.

Kebijakan perubahan filter ini ada karena alasan etis. "Kami ingin efek Spark AR menjadi pengalaman yang positif dan mengevaluasi kembali kebijakan kami yang ada saat ini,” tertulis.

Spark AR ingin membuat efek AR yang sehat. Mereka percaya kebijakan ini seharusnya dibarengi kebijaksanaan penggunanya. Menurut laporan Huffington Post, melihat diri kita yang diedit dengan bagian wajah atau tubuh orang lain itu benar-benar buruk bagi kita. Khususnya, bagi kesehatan mental seseorang. Pengaruh filter diyakini dapat mendorong orang-orang untuk melakukan operasi plastik.

Dikutip dari Paper, seorang dokter kosmetik Dokter Frances Prenna Jones mengatakan kepada Elle, banyak wanita dari segala usia mendatangi klinik untuk perawatan kosmetik bibir. Setengahnya ingin estetika alami, sedangkan sisanya ingin mengubah penampilannya seperti Kylie Jenner.

Pengeluaran negara Amerika Serikat untuk operasi plastik telah naik mencapai empat persen sejak 2017, tepatnya sejumlah 16,5 miliar. Ada peningkatan program pembesaran bibir untuk anak berusia 18 hingga 55 tahun mencapai 50 persen antara tahun 2000 dan 2016.

Ingat, masih ada banyak cara untuk menikmati filter Instagram tanpa membuat diri Anda tanpa terlihat seperti orang lain!

Tags : instagram
Rekomendasi