Salah Tetap Berpuasa Jelang Laga Lawan Madrid

| 23 May 2018 11:57
Salah Tetap Berpuasa Jelang Laga Lawan Madrid
Mohamed Salah (Twitter @OfficialFPL)
Liverpool, era.id - Mohamed Salah akan menjalani ibadah puasa selama 18 jam menjelang laga Liverpool kontra Real Madrid di final Liga Champions di Kiev, Ukraina, Sabtu (26/5/2018).

Salah adalah seorang muslim taat yang selalu menjalankan puasa di bulan Ramadan. Menurut sebuah laporan dari situs Mesir, El-Ahly, Salah akan tetap berpuasa meski bakal menghadapi laga penting.

Masalahnya adalah, siang di Eropa berjalan lebih panjang dibanding negara-negara di belahan dunia lain. Apalagi di musim panas seperti sekarang.

Sampai saat ini, belum ada kabar lebih lanjut apakah pelatih The Reds Jurgen Klopp akan memperlakukan Salah dengan cara berbeda dibandingkan para pemain lain. Supaya kamu tahu, selain Salah, Sadio Mane dan Emre Can di kubu Liverpool adalah seorang muslim.

Berbeda dengan pelatih timnas Mesir Hector Cuper, yang sudah memberikan tanggapan soal puasa para pemainnya.

"Asosiasi sepak bola Mesir telah mendatangkan spesialis yang membantu saya dan para pemain selama puasa di bulan Ramadan," kata Cuper seperti dilansir Mirror.

Baca Juga: Negara dengan Waktu Puasa Terlama dan Tercepat 

"Kami akan mengatur dan memantau makan dan tidur para pemain dan berharap hal ini tidak memberikan efek buruk kepada mereka.

"Ini mungkin masalah buat para pelatih karena pemain akan berhenti makan dan minum sejak matahari terbit sampai matahari terbenam. Jadi ini tidak akan mudah selama latihan, tapi itulah yang dilakukan dengan agama dan saya tidak bisa mencegah mereka menjalankan puasa," tandas Cuper.

Seperti halnya Liverpool yang bersiap menghadapi Real Madrid di Liga Champions, timnas Mesir juga tengah melakukan persiapan menjelang Piala Dunia Rusia. 

Baca Juga: Bersiaplah Alami Deja Vu 1981

Rekomendasi