JYP Entertainment Ungkap Alasan Berhenti Terima Anak Magang

| 08 Sep 2021 10:22
JYP Entertainment Ungkap Alasan Berhenti Terima Anak Magang
Anak magang jyp entertainment (Dok: JYP Entertainment)

ERA.id - Perusahaan hiburan asal Korea Selatan JYP Entertainment memutuskan untuk tidak mempekerjakan anak magang. Hal ini pun diungkapkan oleh pendirinya, Park Jin Young.

Dalam sebuah video di kanal YouTube JYP Entertainment, Park Jin Young mengungkap alasan perusahaannya tidak lagi menerima anak magang. Hal ini lantaran sistem tersebut rusak akibat kepentingan pribadi.

"Kami menyingkirkan pekerja magang di perusahaan kami. Terlalu banyak orang yang meminta bantuan (pribadi) kepada saya. Ini menjadi sistem yang mempromosikan persaingan tidak sehat," kata Park Jin Young, dikutip YouTube JYP Entertainment via Koreaboo, Selasa (7/9/2021).

Lalu melalu unggaan di Instagram, Park Jin Young menegaskan bahwa dia tidak akan pernah bisa mengambil bagian dari menciptakan dunia. Di mana orang lebih menghargai koneksi pribadi daripada bakat dan keterampilan pribadi.

Bukan hanya itu saja, menurut pengalaman pribadinya banyak sekali orang yang meminta anaknya untuk bekerja sebagai anak magang agar mendapat keuntungan.

"Ada begitu banyak orang yang meminta saya untuk mempekerjakan anak-anak mereka sebagai (anak) magang kami sehingga anak-anak mereka bisa mendapatkan keuntungan ketika mereka melamar pekerjaan," ujarnya.

Meski berulang kali dimintai tolong untuk menjadikan anak-anak kerabatnya sebagai pekerja magang, Park Jin Young bersikeras tidak ingin melakukan hal tersebut.

Alhasil dia pun menerima kekecewaan dan kemarahan dari teman, keluarga, hingga orang-orang yang memiliki jabatan tertinggi.

"Keluarga, teman, dan orang-orang di tempat tinggi mereka semua kecewa padaku tapi aku tidak bisa melakukannya karena hati nuraniku," tegasnya.

Menurutnya bila dia membantu anak-anak tersebut untuk bergabung menandakan dia akan membuat anak-anak launnya menjadi tidak beruntung. Dia pun tidak bisa menjadi bagian dari ketidakadilan di dunia.

JYP Entertainment memutuskan untuk menghapus sistem pekerja magang sejak tiga tahun yang lalu. Tetapi pada akhirnya perusahaan yang menaungi TWICE tersebut membuat sistem magang baru dengan bantuan Mnet.

Bersama dengan Mnet, JYP Entertainment menyaring calon anak magang dengan jaminan dan pertimbangan di lapangan kerja sesuai dengan kapasitas.

"Kali ini kami memilih pekerja magang dengan cara yang adil dengan tujuan untuk mencari karyawan tetap, jadi pastikan Anda melamar," tegasnya.

Mengenai lowongan magang yang ditawarkan oleh JYP Entertainment, Park Jin Young menegaskan akan ada banyak posisi yang bisa dipilih sesuai dengan bakat dan kemampuan.

Rekomendasi