Disebut Gentar Hadapi Koalisi Gemuk Prabowo, Megawati: Dia Siapa Bikin PDIP Panik?

| 22 Aug 2023 15:55
Disebut Gentar Hadapi Koalisi Gemuk Prabowo, Megawati: Dia Siapa Bikin PDIP Panik?
Megawati (Dok. PDIP)

ERA.id - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri buka suara soal bergabungnya Partai Golkar dan PAN ke Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Belakangan muncul narasi bahwa partainya panik menghadapi koalisi gemuk pendukung Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikan Megawati di hadapan para kadernya di DPD PDIP Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (22/8/2023).

Dia mengaku heran dengan narasi bahwa PDIP panik menghadapi koalisi gemuk kubu sebelah. Seolah hendak membangun opini ada sentimen terhadap partainya.

"Bayangan, tadi pagi saya sebelum berangkat, baca koran. Wah, ada satu koran yang kayanya, saya sendiri mikir lah, ngopo yo kok sentimen sama PDI Perjuangan? Saya enggak pernah ganggu dia. (Koran) itu bilang, 'wah, sekarang PDI Perjuangan itu panik," kata Megawati.

"Lho, panik opone, lho?" imbuhnya.

Megawati merasa dirinya kerap kali diserang secara opini. Namun dia menegaskan, tak ada satu pihak pun yang membuat PDIP panik.

"Lho, kok, enake gitu, lho, dia ini sopo, iso bikin panik, opo, opo, opo, wong saya tuh mikir," tegasnya.

Oleh karena itu, dia berencana untuk mengumpulkan ketua-ketua umum partai politik. Tujuannya untuk membuktikan bahwa PDIP tak pernah panik apalagi takut menghadapi tantangan politik sebesar apapun.

"Saya sudah ngomong sama Pak Hasto, kapan-kapan yuk, kita bikin ya, rapat yang gede lagi, kita undang semua ketua umum ketua umum, biarin lihat, PDI Perjuangan siap atau tidak. Panik apa tidak, gitu," tegas Megawati.

Presiden kelima RI itu juga menyinggung adanya opini bahwa dirinya mulai berjarak dengan Presiden Joko Widodo.

Meski begitu, Megawati akhirnya menyadari bahwa penggiringan opini tersebut tentu tidak perlu dilawan.

"Menurut saya, (daripada melawan opini, lebih baik) mari kita berjuang, tunjukkan (semangat dan kekuatan kita)," kata Megawati.

Rekomendasi