ERA.id - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengingatkan Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk mengembalikan Kartu Tanda Anggota (KTA) partainya.
Hal ini merespons sikap Bobby yang resmi menyatakan dukungannya kepada pasangan bakal calon presiden (bacapres) dan bakal calon wakil presiden (bacawapres), Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
"Kemarin kami sudah berbicara baik-baik, kalau mendukung yang lain silahkan, tetapi kemudian mengundurkan diri, KTA-nya dikembalikan," kata Hasto di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (8/11/2023).
Hasto mengatakan, hal itu bagian dari etika politik yang harus ditunjukan Bobby. Sebab, menantu Presiden Joko Widodo itu dianggap sudah mengabaikan perintah partai.
Seperti diketahui, PDIP mengusung pasangan bacapres-bacawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Itukan sangat jelas, partai politik punya disiplin, PDI Perjuangan itu kokoh dan kemudian klarifikasi sudah dilakukan ketika anggota partai memberikan dukungan kepada calon kan itu suatu bentuk political disobedience," kata Hasto.
"Jadi memang etika politiknya, ketika sudah memberikan dukungan kepada pihak lain, yang bertanggung jawan untuk mengundurkan diri," imbuhnya,
Meski begitu, dia mengaku belum mengecek apakah Bobby sudah mengembalikan KTA atau belum. Dia akan segera menghubungi DPC PDIP Kota Medan dan Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan Komarudin Watubun.
"Ini seharian kami rapat di TKN, di Tim Pemnangan Nasional sehingga kami akan melakukan pengecekan kepada Pak Koamrudin Watubun," kata Hasto.
Diberitakan sebelumnya, Wali Kota Medan yang juga menantu Presiden Joko Widodo secara resmi mendeklariskan dukungannya kepada Prabowo-Gibran.
Dukungannya itu mengatasnamakan jabatannya sebagai Ketua Umum Barisan Pengusaha Pejuang.
"Kami Barisan Pengusaha Pejuang dengan ini menyatakan mendukung, memilih, dan menenangkan pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo-Gibran untuk menjadi presiden dan wakil presiden republik indonesia tahun 2024-2029," ucap Bobby membacakan deklarasi di Djakarta Theater, Jakarta, Rabu (8/11).
Di hadapan Prabowo, ipar Gibran itu terang-terangan mengaku bahwa sosok menteri pertahanan itu ada di hatinya dan akan mengawal program-program kerja yang diusung pasangan calon dari Koalisi Indonesia Maju.
Bobby juga memberi sinyal bakal memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
"Ini yang hadir Pak Prabowo, yang berdiri, kami pengusaha-pengusaha dari daerah. Selain pengusaha, kami juga pejuang yang hari ini kami mendeklarasikan Pak Prabowo dan Mas Gibran, jadi Pak Prabowo Kalau bahasa anak Medannya, mudah-mudahan aman ini barang, Pak," kata Bobby.