Menko PMK: Upacara Hut Ke-79 RI di Dua Tempat, IKN dan Istana Jakarta

| 10 Jun 2024 13:30
Menko PMK: Upacara Hut Ke-79 RI di Dua Tempat, IKN dan Istana Jakarta
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy. (ANTARA/Andi Firdaus)

ERA.id - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan pelaksanaan Upacara HUT Ke-79 RI akan digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Istana Kepresidenan Jakarta.

"Iya, sebagian di IKN, sebagian di sini," kata Muhadjir Effendy di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (10/6/2024), usai menghadiri rapat terbatas terkait Upacara HUT Ke-79 RI, dikutip dari Antara.

Muhadjir mengatakan pelaksanaan upacara di IKN dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi presiden terpilih Prabowo Subianto. Sejumlah duta besar negara sahabat juga akan diundang hadir.

"Duta besar juga nanti di IKN dan tidak menginap, jadi langsung upacara terus balik," katanya.

Sedangkan Upacara HUT Ke-79 RI di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta dipimpin oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin didampingi wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Muhadjir mengatakan, dalam rapat yang dihadiri sejumlah perwakilan dari Kementerian Keuangan, Kementerian Sosial, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta pemangku kepentingan terkait itu, Presiden Jokowi mengusulkan agar undangan kepada sejumlah tokoh nasional, seperti mantan presiden dan wakil presiden diberikan perhatian khusus.

"Itu tadi masih diusulkan, Pak Presiden merekomendasikan pokoknya tokoh-tokoh dapat perhatian, apakah di sini atau di IKN," katanya.

Ia juga mengungkap pembahasan rapat tadi salah satunya seputar perhelatan hiburan yang akan difasilitasi Sekretariat Negara (Setneg) secara hybrid (dalam jaringan dan luar jaringan).

"Hiburan di IKN iya dan di Istana Kepresidenan Jakarta iya," katanya.

Terkait kebutuhan akomodasi, Muhadjir menyebut persiapan Bandara IKN, menurut laporan Kementerian Perhubungan, telah 90 persen.

"Akomodasi insya Allah sudah siap. Karena nanti bandara kepastiannya akhir Juli, akan dipastikan fungsionalnya bandara. Jalan tol juga insya Allah sudah aman, tapi nunggu sampai akhir Juli," ujarnya.

Rekomendasi