Condong Usung Ahmad Lutfhi-Taj Yasin di Pilgub Jateng, PAN Tetap Buka Peluang Untuk Kaesang

| 11 Jul 2024 13:40
Condong Usung Ahmad Lutfhi-Taj Yasin di Pilgub Jateng, PAN Tetap Buka Peluang Untuk Kaesang
Sekjen PAN Eddy Soeparno bicara peluang usung Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Pilgub Jateng. (Era.id/Gabriella Thesa)

ERA.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno mengatakan, partainya condong mengusung Ahamd Luthfi dan Taj Yasin Maimoen di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng) 2024.

"Kita Ahmad Luthfi dan Taj Yasin," kata Eddy di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (11/7/2024).

Dia mengaku, PAN sudah berdialog cukup panjang dengan Ahmad Lutfhi maupun Taj Yasin soal dorongan maju di Pilgub Jateng 2024.

Namun PAN belum resmi mengeluarkan surat rekomendasi untuk Ahamd Lutfhi dan Taj Yasin. Pihaknya masih berembuk di internal.

"Belum (ada rekomendasi), kan kita mau rembuk dulu. Tetapi secara prinsip ya kita sudah melalukan dialog yang cukup panjang dan mendalam, baik dengan Pak Luthfi dan Taj Yasin," kata Eddy.

Meski begitu, PAN tak menutup peluang untuk mengusung Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep di Pilgub Jateng 2024.

Oleh karena itu, PAN tetap membuka komunikasi dengan partai lain, khususnya yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

"Kembali lagi, kan PAN enggak bisa sendiri. Kalau ternyata kemudian teman-teman di koalisi memutuskan si A atau si B, ya ketika rembuk itu hal yang perlu dipertimbangkan, karena kan kita mau ya bareng-bareng," ucapnya.

Rekomendasi