ERA.id - Top skor Piala Dunia 2022 hingga babak 16 besar hampir berakhir diduduki oleh Kylian Mbappe. Ia mencetak gol keempat dan kelima saat melawan Polandia, hal tersebut membuatnya disebut-sebut sebagai kandidat penerima penghargaan Sepatu Emas.
Hingga kini Mbappe memiliki sembilan gol di karirnya selama Piala Dunia. Diketahui saat ini usia Mbappe 23 tahun dan membuatnya mencetak lebih banyak gol di panggung dunia daripada legenda Diego Maradona (Argentina) dan Rivaldo (Brasil) sepanjang karir mereka.
Di belakang Mbappe ada Lionel Messi dengan tujuh gol, kemudian ada Richarlison dari Brasil, Olivier Giroud dari Prancis, Alvaro Morata dari Spanyol, Enner Valencia dari Ekuador, bintang Belanda yang sedang naik daun Cody Gakpo, dan penyerang Inggris Marcus Rashford dan Bukayo Saka.
Sportingnews menulis jika dari kelompok pemain terkemuka di atas, Valencia dari Ekuador adalah satu-satunya yang tidak siap untuk memainkan pertandingan sistem gugur, dan dia akan ditinggalkan oleh bintang-bintang terbesar dunia.
5 Daftar Top Skor Piala Dunia 2022
-
Mbappe
Melihat ke belakang, Mbappe mencetak gol saat melawan Australia dalam pertandingan pembuka Grup D timnya dan mengantongi dua gol di babak kedua saat melawan Denmark.
Mbappe kemudian menambahkan dua gol lagi untuk golnya dalam kemenangan 3-1 melawan Polandia di babak 16 besar.
-
Morata
Morata pentolan Atletico Madrid diketahui mencetak gol di ketiga pertandingan Grup E Spanyol (termasuk satu saat melawan juara tahun 2014 Jerman).
Kemudian Morata yang tersingkir dari starting line-up oleh Marco Asensio (dalam dua pertandingan Piala Dunia pertama timnya) memberi assist untuk gol kelima Spanyol dalam kemenangan 7-0 mereka atas Kosta Rika.
Morata membuat tim Luis Enrique unggul dalam pertandingan grup terakhir mereka, tetapi Spanyol dikalahkan Jepang saat melaju ke babak 16 besar di posisi teratas.
-
Rashford
Rashford adalah Striker timnas Inggris dan penyerang Manchester United yang mencetak dua gol saat Inggris mengalahkan tim Wales yang dipimpin Gareth Bale.
Perlu diketahui Rashford memulai gol dari bangku cadangan dalam kemenangan 3-0 Inggris atas Senegal di babak 16 besar. Rashford masuk pada menit ke-65 untuk menggantikan Saka tetapi gagal mencetak gol. Hingga kemudian gol Saka melawan Senegal membuatnya sejajar dengan Rashford dalam tiga gol di turnamen tersebut.
-
Gakpo
Gakpo adalah penyerang dari Belanda yang sejauh ini berhasil mencetak gol saat timnya melaju ke babak 16 besar setelah finis di puncak Grup A. Namun, Gakpo tidak mampu menambah golnya saat Belanda menang 3-1 atas Amerika Serikat di babak 16 besar.
-
Messi
Messi adalah pemain hebat Argentina yang bermain dalam Piala Dunia terakhirnya. Pemain berusia 35 tahun tersebut membuka peluang sepatu emas saat melakukan tendangan penalti dalam kekalahan mengejutkan Grup C dari Arab Saudi.
Hingga kemudian Messi mencetak gol dan membantu Enzo Fernandez dalam kemenangan emosional atas Meksiko. Messi juga mencetak gol dalam kemenangan 2-1 Argentina atas Australia di babak 16 besar.
Messi yang menjadi pemenang Ballon d'Or tujuh kali ini telah menikmati karir puncak dan para penggemarnya di seluruh dunia berharap dia mengantarkan Piala Dunia untuk negaranya.
Selain top skor piala dunia 2022, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu ingin tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…