Inneke Koesherawati Diperiksa soal Mobil Kalapas Sukamiskin

| 24 Jul 2018 12:02
 Inneke Koesherawati Diperiksa soal Mobil Kalapas Sukamiskin
Inneke Koesherawati diperiksa KPK. (Wardhany/era.id)
Jakarta, era.id - Tim penyidik KPK menjadwalkan pemeriksaan terhadap Inneke Koesherawati sebagai saksi. Ia diperiksa terkait perannya dalam pembelian mobil yang diberikan kepada Kalapas Sukamiskin Wahid Husein.

"Kami perlu dalami lagi terkait pengetahuan dan peran yang bersangkutan dalam pembelian mobil," ungkap Juru Bicara KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Selasa (24/7/2018).

Inneke yang merupakan istri dari tersangka pemberi suap Fahmi Darmawansyah telah hadir di Gedung Merah Putih KPK. Dirinya tak memberi keterangan apapun ketika akan masuk ke dalam gedung untuk menjalani pemeriksaan.

Dalam jadwal pemeriksaan, mantan artis era 90-an tersebut akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Andri Rahmat yang merupakan napi kasus umum/tahanan pendamping Fahmi Darmawansyah.

Sebagai informasi, KPK menangkap Kalapas Sukamiskin Wahid Husein dalam operasi tangkap tangan (OTT) pada Sabtu (21/7) lalu. Wahid yang baru menjabat 4 bulan itu diduga melakukan jual beli sel tahanan kepada narapidana.

Selain Wahid, KPK juga melakukan menangkap staf Wahid Husen, Hendry Saputra, suami Inneke, Fahmi Darmawansyah napi korupsi dan Andi Rahmat narapidana kasus pidana umum/tahanan pendamping Fahmi.

KPK juga turut mengamankan sejumlah barang bukti yang diduga terkait tindak pidana yaitu dua unit mobil yaitu satu unit Mitsubhisi Triton Exceed warna hitam dan satu unit Pajero Sport Dakkar warna hitam, uang dengan total Rp279.920.000 dan 1.410 dolar AS, catatan penerimaan uang, handphone, dan dokumen terkait pembelian dan pengiriman mobil.

Rekomendasi