Ada 'Kopi Antikorona' di Monas, Tertarik Mencoba?

| 18 Mar 2020 16:18
Ada 'Kopi Antikorona' di Monas, Tertarik Mencoba?
Kopi Antikorona (Instagram)
Jakarta, era.id - Mewabahnya virus korona baru membuat para pedagang kecil aji mumpung. Mereka menjajakan produk bertemakan antivirus korona.

Seperti halnya penjual kopi keliling di kawasan sekitar Silang Monas. Mereka menjajakan 'kopi antikorona'. Seperti apa?

Pria bernama Muhammad Illi membagikan pengalamannya meminum kopi antikorona di akun Instagramnya.

"Lagi jalan di daerah Stasiun Gambir, tiba-tiba ada kopi anti korona, bang kopi ini apa?" ujar Ilim.

"Kopi anti korona" ujar penjual.

Illi hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp5.000 untuk segelas kopi antikorona yang dijual di sekitaran stasiun Gambir.

"Kemarin sih enggak sengaja ketemu di daerah Gambir, kayanya emang dia jualan daerah situ deh" kata Illi kepada era.id, Rabu (18/3/2020).

Ternyata kopi antikorona itu hanyalah kopi jahe kemasan yang juga ada di warung. Kandungan jahe memang kaya antioksidan dan antiseptik yang mampu melawan virus dan bakteri

 

Tags : kopi gayo
Rekomendasi