Pengakuan Habib Bahar Smith di Penjara: Islamkan Puluhan Orang hingga Bikin 2 Napi Teroris Kembali ke NKRI

| 02 Dec 2021 14:45
Pengakuan Habib Bahar Smith di Penjara: Islamkan Puluhan Orang hingga Bikin 2 Napi Teroris Kembali ke NKRI
Habib Bahar bin Smith (YouTube/Refly Harun)

ERA.id - Pendakwah kontroversial Habib Bahar bin Smith membuat sebuah pengakuan usai bebas dari Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIA Gunung Sindur, Bogor, Minggu (21/11).

Selama di penjara, Habib Bahar mengaku bersyukur karena bisa lebih dekat dengan Allah SWT. Salah satunya adalah bisa mengarang sebuah kitab.

"Di luar saya tidak sempat ngarang kitab, tapi dalem penjara saya ngarang kitab Durorul Bahar. Kitab khusus untuk para penceramah," kata Habib Bahar dalam tayangan di kanal YouTube Refly Harun, dilihat Kamis (2/12/2021).

Yang tak kalah menarik, Habib Bahar mengaku bahwa selama ditahan di beberapa tempat, dirinya berhasil mengislamkan sejumlah tahanan atau menjadikan mualaf.

"Alhamdulillah selama di Polda Jabar saya masukkan Islam itu ada 8 tahanan, di Lapas Cibinong itu ada 4, dan ada napi teoris 3 yang saya kembalikan ke NKRI," kata Habib Bahar.

"Kemudian di Lapas Nusakambangan 1 orang masuk Islam, di Gunung Sindur ada beberapa yang masuk Islam, 1-2 warga asing," lanjut dia. 

Sebelumnya, nama Habib Bahar kembali diperbincangkan setelah video yang memperlihatkan sejumlah jemaah tampak sungkem hingga menciumi kakinya viral di media sosial.

Ceramahnya usai bebas di penjara pun sempat jadi sorotan. Habib Bahar menyebut akan 'menghabisi' para pengkhianat eks pentolan FPI, Habib Rizieq Shihab.

Rekomendasi