Tak Terima Ditagih Utang, Oknum TNI di Gowa Pukul Wanita Pakai Sekop

| 11 May 2022 08:54
Tak Terima Ditagih Utang, Oknum TNI di Gowa Pukul Wanita Pakai Sekop
Tampang oknum TNI AD Serma MB penganiaya wanita di Gowa hingga babak belur. (dok. Pendam Hasanuddin)

ERA.id - Seorang oknum TNI Sersan Mayor (Serma) berinisial MB dari Kesdam Kodam XIV/Hasanuddin melakukan kekerasan terhadap seorang wanita berinisial RR (23). Korban dipukul menggunakan sekop hingga mengalami luka di bagian wajah.

Hal itu diungkapkan Kapendam XIV/Hasanuddin, Kolonel Inf Rio Purwantoro.

"Serma MB melihat di situ ada sekop (sampah) atau serok itu, dilayangkan ke korban RR ini," kata Inf Rio Purwantoro Selasa, (10/5/2022) kemarin.

Penganiayaan terjadi saat korban mendatangi rumah Serma MB untuk menagih hutang istrinya yang telah mencapai Rp4 juta. Namun, karena lebih dulu bertemu dengan pelaku, terjadilah perselisihan.

"Serma MB tidak berkenan karena ditagih utang dan terjadilah adu mulut sampai kejadian pemukulan wajah memakai sekop," katanya.

Atas penganiayaan tersebut, korban mengalami sejumlah luka di wajahnya. "Korban mendapatkan sejumlah luka jahitan dan mendapatkan perawatan di RS Pelamonia Makassar."

RR mendapatkan luka robek di bagian pelipis pipi, bengkak di bibir dan mendapatkan dua jahitan.

Polisi Militer (POM) Kodam XIV/Hasanuddin pun turun tangan mengusut kasus ini. Barang bukti sekop sampah yang jadi alat penganiayaan pun diamankan untuk keperluan penyelidikan.

"Korban sudah melapor dan saksi sudah kita periksa udah 4 orang. Udah pasti tersangka itu tinggal, kan kita harus sesuai dengan prosedur KUHP," demikian Rio.

Rekomendasi