Bawa Mobil Mewah di Kota Bogor, Ayu Ting Ting Langgar Aturan Ganjil Genap

| 06 Feb 2021 12:07
Bawa Mobil Mewah di Kota Bogor, Ayu Ting Ting Langgar Aturan Ganjil Genap
Ayu Ting Ting saat melanggar aturan ganjil genap dengan mobil mewahnya di Kota Bogor

ERA.id - Penyanyi dangdut Ayu Rosmalina atau biasa disebut dengan Ayu Ting Ting harus memutarbalikkan mobil mewahnya karena terkena aturan ganjil genap yang diterapkan oleh Pemerintah Kota Bogor. 

Mantan istri dari Enji Baskoro ini terkena ganjil genap saat melintasi pos sekat Baranangsiang atau di pintu tol Bogor, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Diduga Ayu Ting Ting menuju villa yang ada di puncak Bogor.

Ayu Ting Ting saat melanggar aturan ganjil genap dengan mobil mewahnya di Kota Bogor

Saat ditanya oleh petugas, Ayu Ting Ting yang menggunakan mobil mewah bermerk Mini Cooper kuning berplat B 2409 SOJ mengaku tidak mengetahui bahwa di Kota Bogor sedang diterapkan ganjil-genap. 

"Saya enggak tahu Pak kalau (Kota Bogor) ada ganjil genap. Maaf ya, Pak," singkat Ayu kepada petugas.

Ayu tak menjelaskan tujuannya saat mendatangi kota hujan tersebut. Namun ia sempat menunjuk arah. Ayu pun langsung memutarbalikan kendaraannya dan kembali ke Jakarta.

Untuk diketahui, Pemerintah Kota Bogor mulai menerapkan ganjil genap selama akhir pekan. Rencananya penerapan ganjil genap akan berlangsung selama 14 hari. 

Penerapan ganjil genap sendiri secara teknis mengikuti tanggal dan akhir di plat nomor. Misalnya hari ini tanggal 6 berarti mobil dan motor yang melintas harus yang berplat genap.

Ayu Ting Ting saat melanggar aturan ganjil genap dengan mobil mewahnya di Kota Bogor
Rekomendasi