ERA.id - Aktirs Yasmin Napper menjadi perbincangan hangat publik setelah mengumumkan hubungan asmaranya dengan aktor Giorgino Abraham berakhir melalui fitur eksklusif di akun instagram pribadinya. Yasmin pun banyak membintangi film bersama Giorgino sebelum putus.
Mengawali karier dunia hiburan di umur 18 tahun, Yasmin telah membintangi sejumlah judul film, serial, hingga sinetron. Serial Love Story The Series menjadi saksi kunci awal kisah cinta Yasmin dan Giorgino tumbuh dan bersemi.
Inilah daftar film dan series yang pernah dibintangi Yasmin Napper:
1. Love Story The Series (2021)
Serial yang tayang pada tahun 2021 di salah satu stasiun televisi swasta ini menceritakan Kendara (Giorgino Abraham) yang jatuh cinta pada pandangan pertama dengan Maudy (Yasmin Napper). Namun Maudy tidak memiliki perasaan apapun padanya. Maudy mulai membalas perasaan Ken ketika ia diselamatkan dari kecelakaan.
Awalnya hubungan mereka berjalan mulus dan mendapatkan restu keluarga masing-masing. Namun, ternyata keluarga mereka saling bermusuhan dan menyimpan dendam. Hubungan mereka pun ditentang keras yang membuat Kendara tidak rela berpisah dari Maudy.
2. 172 Days (2025)
Berdasarkan adaptasi novel berjudul sama karya Nadzira Shafa, film ini merupakan kisah nyata perjalanan cinta penuh haru yang dialami penulis dengan mendiang suaminya, Ameer Azzikra.
Menceritakan Nadzira (Yasmin Napper) yang sedang menjalani proses berhijrah dari kehidupan nakalnya, mulai dari mempelajari tentang ilmu agama serta sering hadir dalam majelis pengajian. Di tempat pengajian tersebut, Nadzira bertemu seorang ustaz bernama Ameer Azzikra (Bryan Domani), seorang ulama yang sangat terkenal di Indonesia.
Ameer pun mendekati Nadzira, mengajaknya ta’aruf dan menikah. Ajakan tersebut diterima. Kehidupan pernikahan bahagia mereka tidak bertahan lama karena Ameer menderita penyakit kritis yang membuatnya harus menjalani perawatan insentif di rumah sakit. Nadzira setia mendampingi perjuangan Ameer menghadapi sakitnya, hingga Ameer akhirnya meninggal dunia.
3. Satria Dewa: Gatotkaca (2022)
Film ini diangkat berdasarkan tokoh pewayangan Mahabarata menceritakan Yuda (Rizky Nazar), yang kehidupannya berubah setelah menyaksikan sahabat baiknya dan sang ibu dibunuh oleh Kurawa yang ingin merebut pusaka Brajamusti.
Yuda yang ternyata keturunan Gatotkaca dari keluarga Pandawa mulai mencari cara menghadapi musuh utama Aswatama yang berusaha mengubah sejarah Bharatayuddha dibantu Agni (Yasmin Napper) perempuan cerdas dan cantik, Dananjaya (Omar Daniel) veteran pandawa, Gege (Ali Fikry) adik Dananjaya, dan Ibu Mripat (Yati Surachman) kolektor barang antik.
4. Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan (2019)
Berdasarkan adaptasi novel "Imperfect: A Journey to Self Acceptance" karya Meira Anastasia menceritakan Rara (Jessica Mila) yang sering mengalami body shaming dari keluarga, teman kantor, dan masyarakat karena memiliki tubuh gemuk serta berkulit sawo matang, berbanding terbalik dengan adiknya Lulu (Yasmin Napper) yang berkulit putih dan tubuh langsing.
Rara bekerja di perusahaan kosmetik sambil mengajar anak-anak jalanan didukung sang kekasih bernama Dika (Reza Rahadian) yang mencintai Rara apa adanya. Ketika perusahaan membutuhkan pengganti karyawan yang mengundurkan diri, Rara yang menjadi kandidat tidak terpilih karena penampilannya dinilai kurang mendukung. Rara pun bertekad mengubah total penampilannya dan diberi waktu sebulan.
Tekadnya justru membuatnya sombong seiring tubuhnya mengalami perubahan, seperti kehilangan teman, dan memicu konflik dengan Dika serta keluarga, hingga akhirnya ia belajar self-love sejati.
5. Cinta Dalam Sujudku (2025)
Serial ini mengambil adaptasi novel populer karya Diana Febi. Menceritakan Zaki (Rangga Azof) mencoba mengikhlaskan cinta pertamanya Zahra (Yasmin Napper) bertunangan dengan pria lain. Lalu, Zaki memutuskan menikahi Risa (Asha Assuncao) demi melupakan Zahra.
Rumah tangga Zaki dan Risa diuji ketika Zara yang ditinggalkan tunangannya memasuki kehidupan mereka.
Adakah yang membuat kamu tertarik untuk menontonnya?