6 Fakta Film Agak Laen yang Sukses di Indonesia, Ikuti Jejak Warkop DKI?

| 06 Mar 2024 17:30
6 Fakta Film Agak Laen yang Sukses di Indonesia, Ikuti Jejak Warkop DKI?
Poster Agak Laen (Dok. Imajinari)

ERA.id - Setelah berhasil meraih lebih dari 7 juta penonton sejak dirilis pada Jumat, (1/3/2024) lalu, film Agak Laen saat ini sedang menjadi sorotan publik.

Pencapaian tersebut menjadikan film Agak Laen berhasil mencatat berbagai rekor dalam industri film Indonesia. Pendekatan naratif yang memiliki ciri khas tersendiri dari karya yang unik ini telah menarik perhatian banyak orang. Di bawah ini adalah fakta-fakta menarik dari film Agak Laen yang berhasil menarik atensi masyarakat.

Fakta-fakta Film Agak Laen

1. Konsep yang inovatif

Film ini menawarkan konsep yang segar dan inovatif dalam dunia perfilman dengan mengombinasikan berbagai elemen. Film Agak Laen menyajikan genre komedi, drama, dan misteri secara harmonis. Film ini juga memberikan pengalaman yang unik bagi setiap orang yang menontonnya.

2. Bermula dari podcast

Proyek film ini berawal saat Ernest Prakasa diundang ke podcast bertajuk Agak Laen yang tayang di YouTube dengan Boris Bokir, Indra Jegel, Oki Rengga, dan Bene Dion sebagai host.

Ketika itu mereka mendesak Ernes agar mengajak mereka film di bawah rumah produksi miliknya, Imajinari. Namun, alur cerita film Agak Laen sendiri tidak diangkat dari podcast tersebut, tetapi dari cerita asli karya dari Muhadkly Acho.

3 Menjadi film Indonesia terlaris kelima sepanjang masa

Pencapaian 7 juta penonton tentunya menjadi sebuah prestasi yang sangat membanggakan. Film Agak Laen berhasil mengungguli posisi Miracle in Cell No. 7 (2022) yang saat itu berhasil mengundang 5,8 juta penonton. Jika antusias penonton masih tinggi, film Agak Laen akan mempunyai peluang untuk meroket lebih tinggi lagi.

Keberhasilan film ini menjadi bukti bahwa inovasi dan kreativitas perfilman Indonesia masih mempunyai daya tarik yang khas, ditambah lagi dengan pendekatan yang segar, karya ini menyuguhkan pengalaman tersendiri bagi penonton.

Agak Laen (tangkapan layar)

4. Waktu syuting selama 18 hari

Film dengan durasi 118 menit ini ternyata hanya menghabiskan waktu syuting selama 18 hari saja. Ada sebanyak kurang lebih 130 scene yang diambil dalam waktu dua minggu dan termasuk waktu yang singkat untuk sebuah film panjang.

5. Sejumlah komika ternama berperan

Film ini sendiri diperankan oleh beberapa komika ternama Indonesia, mulai dari pemain inti, produser, sampai penulisnya. Oleh sebab itu, tidak heran jika film ini menyajikan komedi yang menggelitik.

Adapun beberapa komika yang ikut meramaikan film ini, antara lain Ardit Erwanda, Mamat Alkatiri, Arie Kriting, dan lainnya.

6. Menyusul film jejak Warkop DKI

Tentunya masyarakat Indonesia tidak asing lagi dengan Warkop DKI. Grup legendaris yang beranggotakan pelawak terkenal itu sudah memproduksi total 34 film.

Adapun film Agak Laen, berharap dapat mengikuti jejak seniornya sebagai grup lawak yang produktif dan mempersembahkan karya-karya berkualitas. Hal yang mengagumkan lagi, film ini hanya terpaut kurang dari 1 juta penonton dengan Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 (2016).

Demikianlah ulasan tentang fakta-fakta film Agak Laen yang mengundang banyak penonton. Gimana, sudah pada nonton?

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi