Pangeran Harry Sebut Pangeran William Tidak Masukkan Dirinya di Daftar Penumpang Penerbangan ke Skotlandia

| 09 Jan 2023 12:12
Pangeran Harry Sebut Pangeran William Tidak Masukkan Dirinya di Daftar Penumpang Penerbangan ke Skotlandia
Pangeran William dan Pangeran Harry (Dok: Istimewa)

ERA.idPangeran Harry mengatakan bahwa dia tidak diundang dalam penerbangan yang membawa anggota kerajaan ke Kastil Balmoral di Skotlandia. Penerbangan itu diketahui untuk menghadiri proses pemakaman Ratu Elizabeth II.

Pengakuan ini disampaikan oleh Harry bersama Anderson Cooper saat mempromoskan memoarnya, Sapre. Harry dan Meghan Markle yang pindah ke California berusaha untuk terhubung dengan Pangeran William saat Ratu Elizabeth II meninggal dunia.

"Saya bertanya kepada saudara laki-laki saya (Pangeran William), saya berkata 'Apa rencana Anda? Bagaimana Anda dan Kate bangun di sana?'," kata Pangeran Harry, dikutip People, Senin (9/1/2023).

Lalu, kata Harry, setelah mencoba menjalin komunikasi dengan kakaknya, ia justru mendapati kenyataan bahwa dirinya ditinggal sendirian. Harry tidak mendapat undangan untuk terbang bersama ke Skotlandia bersama anggota keluarga kerajaan lainnya.

"Dan kemudian, beberapa jam kemudian, Anda tahu, semua anggota keluarga yang tinggal di area Windsor dan Ascot naik pesawat bersama, pesawat dengan 12, 14, mungkin 16 kursi," jelasnya.

Cooper yang mendengar pernyataan Harry pun bertanya tentang dirinya yang kemungkinan tidak diundang ke pesawat tersebut. Dengan tegas Harry menjawab bahwa dia tidak diundang untuk terbang bersama.

"Aku tidak diundang," akunya.

Sementara itu, media People sebelumnya melaporkan bahwa Harry terbang sendirian ke Balmoral saat neneknya, Ratu Elizabeth II meninggal pada 8 September lalu. Raja Charles III dan Putri Anne sudah berada di negara itu lebih dulu untuk tugas kerajaan.

Sedangkan Pangeran William melakukan perjalanan ke utara dengan Pangeran Andrew, Pangeran Edward, dan Sophie, Countess of Wessex.

Rekomendasi