Profil Ammar Zoni, Aktor Muda yang Kembali Ditangkap karena Narkoba

| 10 Mar 2023 19:15
Profil Ammar Zoni, Aktor Muda yang Kembali Ditangkap karena Narkoba
Ammar Zoni (Twitter @mrvvip)

ERA.id - Profil Ammar Zoni menjadi sorotan akhir-akhir ini akibat kasus yang menjerat dirinya. Belum lama ini, Polres Metro Jakarta Selatan mengamankan seorang artis laki-laki berinisial AZ terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. Inisial terebut merujuk kepada Ammar Zoni.

"Kami sudah menangkap AZ dan saat ini masih diperiksa," terang Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi, di Jakarta, Jumat, 10 Maret 2023, seperti dikutip Era.id.

Polisi menyita sabu seberat satu gram sebagai barang bukti. Menurut Kepala Satres Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Pol. Achmad Ardhy, penangkapan AZ dilakukan pada Rabu, 8 Maret 2023di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat.

"Ditangkap di Sentul," ungkap Ardhy.

Profil Ammar Zoni

Ammar Zoni memiliki nama lengkap Muhammad Amar Alruvi. Dia merupakan aktor muda yang telah membintangi sejumlah film dan sinetron. Pria kelahiran Depok, 8 Juni 1993 ini mengawali kariernya sebagai seorang model.

Ammar Zoni bersama istrinya, Irish Bella (antaranews)

Ibu Ammar bernama Sri Mulyatini. Sang ibu meninggal dunia saat Ammar masih kelas 6 SD. Hal tersebut membuat Ammar berubah menjadi anak sangat nakal.

Sang ayah, Suhendri Zoni Alruvi, kemudian mengirimkan Ammar ke tempat tinggal kakek dan neneknya di Muara Labuh, Solok Selatan, Sumatera Barat. Kondisi di tempat tinggal kakek-neneknya berbeda jauh dengan kondisi tempat tinggal Ammar.

Di tempat tersebut tidak ada minimarket, listrik sering padam, dan ponsel tidak ada. Pada masa awal, Ammar merasa ayahnya tega terhadap dirinya karena ditempatkan di sana. Namun, kemudian Ammar malah mendapatkan hasil yang baik atas kisah perjalanan masa kecilnya itu.

Kakek Ammar merupakan orang yang disegani di tempat tinggalnya. Dia adalah kepala Adat. Dari sang kakek, Ammar belajar tata krama dan sopan santun.

Dia juga mempelajari bela diri lokal bernama luncua. Tak hanya itu, dia kemudian bergabung dengan Perguruan Pencak Silat Garuda Putih (PSGP). Selama di perguruan tersebut, Ammar pernah berlaga di Pekan Olahraga Daerah dan meraih juara 2 kategori silat laga.

Karier Ammar Zoni

Pulang dari Muara Labuh, Ammar mengikuti audisi model yang diadakan oleh salah satu majalah remaja di Jakarta. Suatu saat, kesempatan emas datang kepadanya saat menemani teman ke rumah produksi Kakilangit. Awalnya dia kurang niat, bahkan berangkat hanya dengan kaus oblong dan sandal jepit.

Namun, produser Kakilangit Pictures, Diad Ote, berminat kepadanya dan mengajaknya bekerja sama. Ammar pernah mengikuti sekolah akting di Sakti Actor Studio. Dia kemudian menyanggupi tawaran tersebut. Ammar diminta memerankan karakter Bara dalam film Retak Gading.

Kemujuran lain juga pernah menghampiri Ammar. Ketika dia datang ke SinemArt bersama managernya, Ammar mendapatkan kepercayaan untuk tampil dalam sinetron berjudul Khanza 2 dengan peran sebagai pasangan Velove Vexia.

Nama Ammar semakin melambung saat membintangi serial 7 Manusia Harimau. Ketika itu dia memerankan tokoh bernama Rajo Langit. Dia juga pernah bermain dalam sinetron Anak Jalanan dan Anak Langit.

Karier cemerlan rupanya membuat Ammar terlena. Pada 7 Juli 2017, Ammar ditangkap polisi karena terjerat kasus narkoba. Dia diamankan dengan barang bukti berupa ganja kering seberat 39,1 gram. 

Diketahui kemudian jika Ammar telah mengonsumsi barang haram tersebut selama 1 tahun. Ketika itu, Ammar Zoni mengaku menyesal dan mendapat kesempatan menjalani rehabilitasi di BNN. Namun, kali ini dia kembali diamankan oleh kepolisian akibat kasus narkoba. 

Rekomendasi