ERA.id - Jakarta World Cinema 2024 telah mencapai puncak pagelarannya pada Sabtu (28/9/2024). Film berjudul Bird menjadi film yang ditayangkan untuk menutup pagelaran tersebut.
Film Bird merupakan karya sutradara dari Inggris, Andrea Arnold. Film ini bercerita tentang Bailey yang tinggal bersama saudara laki-lakinya Hunter dan ayahnya Bug.
Bug membesarkan mereka sendirian di sebuah rumah kecil di Kent utara. Bug tidak punya banyak waktu untuk dicurahkan kepada mereka.
Hal tersebut membuat Bailey mencari perhatian dan petualangan di tempat lain. Film ini dibintangi oleh Barry Keoghan, Franz Rogowski, Nykiya Adams, dan lainnya.
Sebelum penayangan film Bird, penghargaan diberikan untuk film yang menang pada beberapa kategori. Salah satunya adalah kategori Audience Awards yang dimenangkan oleh film The Substance, karya sutradara Coralie Fargeat.
Sementara itu, Jakarta World Cinema 2024 berlansung selama 8 hari, sejak 21 September lalu. Acara ini digelar dengan penayangan film di CGV Grand Indonesia dan platform nonton online KlikFilm.
Pada tahun ini, Jakarta World Cinema menghadirkan 120 film dari 61 negara. Film-film tersebut terdiri dari berbagai genre dan mencakup semua kalangan usia pecinta film.