Gerakan Proyek Sosial Gelang Harapan, Wulan Guritno Kerap Terjun Langsung Memberikan Bantuan Terdampak Covid-19

| 22 Jan 2022 08:24
Gerakan Proyek Sosial Gelang Harapan, Wulan Guritno Kerap Terjun Langsung Memberikan Bantuan Terdampak Covid-19
Wulan Guritno (Foto: Instagram/@wulanguritno)

ERA.id - Sejak pandemi Covid-19 melanda Tanah Air di awal 2020, sejumlah artis terus saling bahu-membahu untuk membantu sesama. Salah satu artis yang kerap memberikan bantuan bagi orang yang terdampak Covid-19 adalah Wulan Guritno.

Gelang Harapan yang didirikan Wulan Guritno bersama Amanda Gratiana Soekasah dan Janna Soekasah membuat gerakan untuk terjun langsung memberikan bantuan bagi orang yang terdampak Covid-19. Selain itu, mereka siap membantu bagi orang yang terdampak bencana alam.

"Memang, kita ada fokus dari Gelang Harapan, tapi tak menutup ada isu-isu atau kejadian yang bisa dibantu seperti bencana. Seperti bencana di Lombok dan kita bantu dititik-titik tersebut," ungkap Wulan Guritno melalui acara virtual PROMSXGelangHarapan pada Jumat (21/1/2022).

"Banjir di Jakarta, kebakaran di Mampang. Di saat pandemi, dengan prokses ketat, kita turun langsung," lanjutnya.

Wulan Guritno (Foto: Virtual PROMSXGelangHarapan)
Wulan Guritno (Foto: Virtual PROMSXGelangHarapan)

Ibunda Shaloom Razade ini merasakan hal positif ketika turun langsung. Walau tak diberikan donasi, mereka tetap memberikan sumbangan bagi orang yang membutuhkan dengan cara menjual produk.

"Turun langsung akan terasa berbeda. Kita berusaha sebisa mungkin menyentuh apapun itu. kita kembali berbagi sembako untuk saudara-saudara kita bekerja harian, dijalanan imbas dari pandemi," paparnya.

"Dari situ, Alhamdulilah kita mewujudkan ada membagikan makanan dengan berkeliling-keliling untuk saudara-saudara kita dijalanan, bangsal-bangsal RS," tambahnya.

Selain itu, Gelang Harapan juga kerap melakukan kolaborasi agar Yayasan lebih banyak dikenal. Mereka juga tak mengharapkan donasi dan lebih fokus untuk menjual produk untuk membantu sesama.

"Itu kegiatan kami setelah pandemi tidak ada eksklusif lagi. Akhirnya kita juga memutuskan berkolaborasi dengan banyak pihak supaya bisa berkembang dengan market," ujarnya.

"Walau kita dapat donasi, kita yayasan mandiri untuk disumbangkan. Walau nggak dapat donasi kita tetap memberikan sumbangan," tambahnya.

Kami juga pernah menulis soal Ada Sinyalemen Golkar Gandeng Anies di 2024, Pendukung Airlangga Hartarto Diminta Realistis. Kamu bisa baca di sini.

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!

Rekomendasi