Eunseo WJSN Akan Bermain dalam Drama School 2020

| 06 Apr 2020 14:14
Eunseo WJSN Akan Bermain dalam Drama <i>School 2020</i>
Drama School 2020. (Foto: Istimewa)
Jakarta, era.id - Salah satu personel WJSN, Eunseo dikabarkan akan bergabung dalam drama School 2020. Hal ini menjadi debut Eunseo sebagai aktris dalam proyek drama.

Diberitakan oleh Naver, pada tanggal 6 April 2020, Son Joo-yeon atau dikenal dengan nama Eunseo dikabarkan akan membintangi drama populer, School 2020. Dalam drama ini Eunseo akan berperan sebagai Lee Yoojung, karakter wanita kedua di drama tersebut.

Karakter ini digambarkan sebagai sosok siswa yang terlahir kaya raya. Orang tuanya memutuskan untuk memindahkan Yoojung ke Amerika Serikat untuk sekolah. Namun, selama di Amerika Serikat dia mendapatkan diskriminasi dari teman-temannya, sehingga dia memutuskan untuk kembali ke Korea Selatan dan sekolah di Seogyeong Life Science High School.

Yoojung juga digambarkan sebagai sosok anak yang kurang kasih sayang. Orang tuanya hanya fokus dengan uang tanpa mempedulikan dirinya. Ketika kembali ke Korea Selatan dan berada di sekolah, Yoojung bertemu dengan seorang pria yang juga membuat dirinya jatuh cinta, Kim Taejin yang akan diperankan oleh Kim Yohan.

Pihak agensi Eunseo pun membenarkan berita tersebut. Lewat pernyataannya, King Kong Entertainment by Starship menjelaskannya.

"Eunseo dari WJSN baru-baru ini menerima tawaran casting untuk School 2020, dan dia saat ini sedang dalam diskusi untuk perannya," kata King Kong Entertainment, dikutip dari Naver.

Sebelumnya, mantan personel X1, Kim Yohan sudah dikonfirmasi akan membintangi drama School 2020 sebagai karakter pria utama. Sedangkan untuk pemeran wanita utama masih dalam tahap diskusi dengan Kim Sae Ron.

Drama School 2020 merupakan sebuah drama yang sudah hadir menghiasi pertelevisian Korea Selatan sejak 1999. Di mana drama ini diadaptasi dari novel Oh My Boys yang mengangkat kisah tentang siswa sekolah.

Tags : kpop
Rekomendasi