Ada Miley Cyrus Hingga Justin Bieber, The Rock Ramaikan Konser Virtual 2

| 22 Jun 2020 21:00
Ada Miley Cyrus Hingga Justin Bieber, The Rock Ramaikan Konser Virtual 2
Dwayne Johnson (Instagram/@therock)
Jakarta, era.id - Setelah sukses dengan konser virtual pertamanya, Global Citizen akhirnya membuat rangkaian kedua dari kelanjutan konser One World: Together at Home. Kali ini pihak Global Citizen menggandeng Dwayne “The Rock” Johnson sebagai pemandu acara.

Konser yang diberi tajuk Global Goal: United for Our Future The Concert ini rencananya bakal diselenggarakan pada 27 Juni 2020 di seluruh dunia. Seperti diberitakan oleh Variety, konser ini akan sedikit membawa pesan yang berbeda dari konser sebelumnya yang sukses digelar pada April 2020.

Johnson akan membagikan pesan ke para penonton tentang dampak yang tak seimbang akibat COVID-19 ke kaum marginal. Bukan cuma itu aja, dengan dilangsungkannya konser ini, para pengisi acara sekaligus pembuat acara menuntut ke seluruh pemerintah di dunia agar melakukan uji coba dan penyediaan vaksin COVID-19.

Saat ini musisi yang sudah dipastikan bergabung dengan Global Goal: United for Our Future The Concert ialah Coldplay, Usher, Miley Cyrus, Justin Bieber dan Quavo, Yemi Alade, Shakira, J Balvin, dan juga Chloe x Halle. Pihak penyelenggara tak menutup kemungkinan akan ada banyak musisi yang juga bakal terlibat di konser ini.

“Bila kita ingin mengakhiri Covid-19 untuk selamanya, kita perlu para pemimpin dunia untuk berkomitmen dengan miliaran dolar yang dibutuhkan untuk secara adil memberikan pengujian, perawatan, dan vaksin,” kata CEO Global Citizen, Hugh Evans.

Evans juga menegaskan jangan ada rasisme di dunia baik dari segi warna kulit maupun negara asal seseorang.

Selain dimeriahkan oleh para musisi, konser ini juga akan dihadiri oleh sejumlah tokoh selebritas papan atas, mulai dari Hugh Jackman, Olivia Colman, Charlize Theron, Chris Rock, Billy Poter, dan masih banyak lagi.

Di acara konser sebelumnya yang dipandu Lady Gaga, Global Citizen berhasil mengumpulkan donasi sebanyak 127,9 juta dolar AS atau sekitar Rp1,98 triliun dari seluruh dunia. Total donasi itu pun disumbangkan secara khusus untuk para tenaga medis yang berjuang merawat para pasien COVID-19.

Sementara konser lanjutannya direncanakan bakal disiarkan secara live lewat berbagai platform streaming, salah satunya YouTube.

Rekomendasi