Jadwal Konser Musik Internasional di Indonesia hingga Akhir Tahun 2022

| 20 Sep 2022 23:10
Jadwal Konser Musik Internasional di Indonesia hingga Akhir Tahun 2022
Poster konser Westlife(westlifeindonesia2022)

ERA.id - Di tahun 2022 ini konser musik sudah mulai diselenggarakan setelah pandemi COVID-19. Banyak konser dan festival diumumkan perlahan-lahan untuk menggemparkan panggung. Artikel ini akan membahas jadwal konser musik Internasional yang diadakan di Indonesia hingga akhir tahun.

Berikut ini beberapa informasi tentang tanggal, pengisi, dan berbagai informasi lainnya yang mendukung. Selain itu Era juga akan terus memperbarui soal pemberitaan konser-konser tersebut.

  1. Westlife The Wild Dreams Tour 2022 (24 September 2022)

Hanya beberapa hari menuju WESTLIFE “The Wild Dreams Tour 2022” live di Indonesia. Catat tanggalnya pada hari Sabtu, 24 September 2022 di Sentul International Convention Center (SICC) Bogor. Tiket terbatas dapat dibeli di @tiketcom atau kunjungi www.westlifeindonesia2022.com.

Info tiket:

Inonk 081511873767

Felicia 081218005278

  1. The Script Concert In Jakarta 2022 (30 September 2022)

The Script akan menyapa para penggemar di Indonesia pada konser The Script Greatest Hits Tour 2022. Saksikan penampilan spektakuler Danny O’Donoghue (vokalis), Mark Sheehan (gitaris), dan Glen Power (drummer) pada akhir bulan ini.

  1. MLTR Back On The Road Tour 2022 (Jakarta, 16 Oktober 2022)

    Poster konser MLTR (Tiket.com)

Michael Learns to Rock atau MLTR kembali hadir di Indonesia pada Oktober 2022 mendatang. Konser grup musik legendaris Denmark ini akan bernostalgia dengan lagu-lagu dari genre sweet pop dan soft rock MLTR.

Jescha Richter, Kåre Wanscher, dan Mikkel Lentz siap untuk memulai konser yang lebih spesial tahun ini! Beli tiket konser MLTR di tiket.com sekarang!

  1. Calum Scott ‘BRIDGES’ Asia Tour (Jakarta, 25 Oktober 2022)

Menyusul perilisan album “Heaven”, Calum Scott akan melakukan tur Asia utama terbesarnya melalui Tur Asia “BRIDGES”. Pertunjukan tersebut termasuk pertunjukan debutnya di Tokyo dan Bangkok.

Calum Scott akan kembali ke Jakarta Indonesia pada 25 Oktober 2022 di Bengkel Space SCBD. Konser dipromosikan oleh AEG Presents Asia, tiket PK Entertainment dan Sound Rhythm, tiket sudah mulai dijual pada Rabu 15 Juni di calumscottinjakarta.com dengan harga tiket Rp900 ribu.

  1. Justin Bieber Justice World Tour 2022 (3 November 2022)

Justin Bieber secara resmi mengumumkan jadwal tur dunia terbarunya yang bertajuk "Justice World Tour". Tur dunia yang ditunggu-tunggu oleh semua penggemar termasuk ke Asia.

Poster Konser Justin Bieber (Twitter)

Konser di Jakarta akan diadakan pada 3 November 2022 di Stadion Madya, Gelora Bung Karno. Mulai 22 Oktober, Justin Bieber akan memulai tur konsernya di Kuala Lumpur, kemudian dilanjutkan ke Jakarta, Nagoya, Osaka, dan Tokyo.

Informasi penjualan tiket untuk umum, termasuk penjualan tiket official ticket box adalah sebagai berikut:

Untuk pertunjukan di Jakarta: Tiket hanya akan dijual di www.justinbieberinjakarta.com. Kemudian pembelian tiket hanya dapat dilakukan dengan menggunakan kartu kredit/debit BCA, atau melalui transfer ke virtual account BCA.

  1. Tur LANY ‘A November to Remember’ 2022 (9 November 2022)

Third Eye Management (TEM) dan PK Entertainment dengan bangga mengumumkan bahwa mereka akan membawa superband LANY. Dengan tajuk ‘A November to Remember’ Tour 2022, konser akan diadakan di Jakarta pada 9 November 2022 secara langsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE BSD).

Tiket konser Lany ‘A November to Remember’ Asia Tour 2022 Jakarta dapat dibeli mulai 10 Juni 2022. Untuk harga tiketnya, berikut daftarnya:

●        DIAMOND CLUB Rp4.680.000

●        ROSE GANG 2.820.000

●        MASUK UMUM Rp1.680.000

Selain konser musik Internasional , ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu ingin tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman

Rekomendasi