Mediasi Gagal dan Menolak Minta Maaf Atas Dugaan Manipulasi Chart, Park Kyung Block B Harus Bayar Ratusan Juta ke Lim Jae Hyun

| 05 Sep 2023 18:15
Mediasi Gagal dan Menolak Minta Maaf Atas Dugaan Manipulasi Chart, Park Kyung Block B Harus Bayar Ratusan Juta ke Lim Jae Hyun
Park Kyung Block B bayar kompensasi (Dok: Istimewa)

ERA.id - Park Kyung Block B diwajibkan membayar 30 juta won atau setara dengan Rp343 juta kepada Lim Jae Hyun. Kewajiban ini harus dilakukan Park Kyung atas kasus tuduhan manipulasi chart.

Menurut laporan Ilgan Sports, unit urusan perdara Pengadilan Distrik Timur Seoul memenangkan Lim Jae Hyun, dan memutuskan Park Kyung Block B memberi kompensasi sebesar 30 juta won (Rp343 juta). Hal ini menyusul tuntutan hukum yang diajukan Lim Jae Hyun kepada Park Kyung Block B pada 18 Agustus lalu.

"Terdakwa (Park Kyung) bersikeras bahwa dia meminta maaf karena tidak hati-hati memeriksa fakta sebelum mengklaim bahwa penggugat (Lim Jae Hyun) memanipulasi grafik (chart)," kata Pengadilan Negeri Seoul Timur.

Lalu, pengadilan juga mengatakan bahwa unggahan Park Kyung Block B bisa dianggap mencemarkan nama baik Lim Jae Hyun. Sehingga Park Kyun harus memberikan kompensasi maksimum kepada Lim Jae Hyun.

"Postingan tergugat dapat dianggap mencemarkan nama baik penggugat, dan tergugat harus membayar ganti rugi atas sakit jiwa yang diderita penggugat," imbuh pengadilan.

Menurut laporan, Park Kyung Block B sudah menyelesaikan pembayaran kompensasi kepada Lim Jae Hyun.

Sementara itu, kuasa hukum Lim Jae Hyun mengatakan bahwa mereka terpaksa menyeret kasus ini ke pengadilan karena Park Kyung tidak meminta maaf atas perbuatannya. Dalam kesempatan itu, keduanya sempat sepakat untuk mediasi dan merahasiakan masalah yang terjadi.

Namun di tengah diskusi, Lim Jae Hyun tidak puas dengan nilai kompensasi yang ditawarkan oleh Park Kyung Block B.

"Gugatan tersebut awalnya dijadwalkan untuk dilanjutkan ke mediasi. Pihak Park Kyung meminta agar perjanjian ini dirahasiakan selama proses berlangsung. Kami tidak puas dengan jumlah kompensasi yang ditawarkan pihaknya dan permintaan untuk tidak mengungkapkan perjanjian tersebut," kata Song Hyun Seok.

Alhasil, mediasi yang gagal itu pun berujung pada gugatan ke pengadilan agar Lim Jae Hyun mendapatkan hak yang sesuai dengan hukum yang berlaku. Pihaknya juga ingin memberi tahu publik tentang keputusan pengadilan atas fitnah yang selama ini diterima.

"Kami merasa tugas kami adalah memberi tahu dunia tentang hasil keputusan pengadilan. Kami, yang difitnah, tidak dapat melanjutkan proses mediasi setelah adanya permintaan kerahasiaan," tegasnya.

Diketahui Lim Jae Hyun mengajukan gugatan pertama kali kepada Park Kyung Block B pada November 2022. Dia meminta ganti rugi sebesar 100 juta won (Rp1,1 miliar) lantaran sakit mental dan menderita akibat unggahan Park Kyung.

Dalam gugatan itu, Lim Jae Hyun menyatakan dia berharap ada permintan maaf yang tulus dari Park Kyung setelah menunggu selama kurang lebih tiga tahun. Tetapi, permintaan maaf itu tidak kunjung datang sehingga gugatan ke pengadilan pun diajukan.

Pada bulan November 2019, Park Kyung melalui media sosialnya memanggil artis yang dia yakini menggunakan taktik manipulasi tangga lagu untuk meningkatkan peringkat lagu mereka.

Rekomendasi