Bermodal Dua Single, Channel YouTube Studio Candy Foxx Langsung Dapat 1 Juta Subscriber!

| 09 Feb 2021 17:50
Bermodal Dua Single, Channel YouTube Studio Candy Foxx Langsung Dapat 1 Juta Subscriber!
Kelompok Studio Candy Foxx. (Foto: Studio Candy Foxx)

ERA.id - Kelompok musik Studio Candy Foxx bentukan lima disc-jockey (DJ) asal Jepang baru-baru ini membuat fenomena baru di dunia permusikan.

Baru dibentuk pada Januari 2021, kini kanal YouTube grup musik tersebut telah mendapat 1.000.000 pelanggan. Jumlah itu pun dikumpulkan hanya lewat dua buah single.

Lagu pertama yaitu "Goshi Goshi" yang dirilis pada 1 Januari 2021 dan langsung didengarkan 10.000.000 kali dalam waktu satu pekan pertama. Per Selasa, (9/2/2021) lagu tersebut telah didengarkan sebanyak 23 juta kali.

Kemudian lagu kedua, 'Sushi Yakuza', yang dirilis pada 2 Februari 2021, telah diputar hingga lebih dari 6.000.000 kali hanya dalam waktu dua hari. Per Selasa ini, angka tersebut telah melampaui level 11 juta kali pemutaran, otomatis melampaui ketenaran single pertama.

Di hari yang sama peluncuran single 'Sushi Yakuza', Studio Candy Foxx juga meluncurkan sebuah toko daring. Dan dalam beberapa jam saja seluruh barang dagangan telah habis terjual.

Fenomenal? Tentu kita menantikan apa lagi yang akan ditawarkan oleh Studio Candy Foxx ke depan.

Rekomendasi