Jadi Korban Pembacokan di Bandung, Eks Ketua KY Jaja Ahmad Jayus Alami Luka di Leher Bagian Belakang

| 28 Mar 2023 22:16
Jadi Korban Pembacokan di Bandung, Eks Ketua KY Jaja Ahmad Jayus Alami Luka di Leher Bagian Belakang
Eks Ketua KY Jaja Ahmad Jayus. (Antara)

ERA.id - Eks Ketua Komisi Yudisial (KY) Jaja Ahmad Jayus diduga menjadi korban pembacokan oleh Orang Tak Dikenal (OTK) di rumahnya yang berdomisili di Kompleks GBA, Bojongsoang, Kabupaten Bandung pada Selasa (28/3/2023) sekitar pukul 15.00 WIB. Kabar itu pun dibenarkan oleh Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo.

"Iya (benar kabar Jaja Ahmad Jayus dibacok)," ucap Kusworo melalui pesan singkat.

Meski begitu, polisi masih menunggu hasil visum terhadap Jaja Ahmad Jayus. Sehingga, Eks Ketua KY itu sampai saat ini masih diduga dibacok.

"Dugaan dibacok. Masih menunggu hasil visum," tuturnya.

Akibatnya, korban Jaja Ahmad Jayus menderita luka bacok di leher bagian belakang. Saat ini yang bersangkutan sedang dirawat di salah satu rumah sakit swasta di Kota Bandung.

"Luka di bagian leher belakang. Korban dibawa ke RS Mayapada," kata Kusworo menambahkan.

Berdasarkan video yang beredar, rumah Jaja Ahmad Jayus yang menjadi lokasi kejadian telah dipasang garis polisi guna kepentingan penyelidikan.

Untuk diketahui, Jaja merupakan Ketua Komisi Yudisial Indonesia selama dua periode yakni pada tahun 2010 hingga 2015 dan 2015 sampai 2020 silam.

Rekomendasi