ERA.id - PDIP tak memastikan apakah bakal mengumumkan bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 atau tidak saat penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDIP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat (Jakpus), Minggu (1/10/2023).
Partai berlogo banteng moncong putih ini hanya menyebut akan meluncurkan Megawati Fellowship saat penutupan Rakernas IV PDIP. Megawati Fellowship berupa program beasiswa pendidikan pada bidang riset, inovasi, dan teknologi.
"Di dalam penutupan akan diluncurkan Megawati Fellowship. Karena partai harus bersekutu dengan ilmu pengetahuan. Jadi partai harus memelopori riset dan inovasi," kata Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto kepada wartawan dikutip Minggu (1/10/2023).
Hasto menambahkan kader PDIP juga diinstruksikan oleh Ketua Umum (Ketum) Megawati Soekarnoputri untuk bekerja serius dalam memenangkan Pemilu 2024. Megawati mengingatkan seluruh kadernya untuk bergerak turun ke bawah menyatu dengan rakyat.
"Tiga pilar partai harus bergerak tanpa ragu-ragu. Bergerak dengan penuh keyakinan, penuh narasi, mewujudkan Indonesia yang berdaulat di bidang pangan dan pentingnya membangun kualitas sumber daya manusia Indonesia," ujar Hasto.
Terpisah, Ketua DPP PDIP, Said Abdullah menyebut seluruh kader wajib memenangkan Ganjar Pranowo sebagai dalam Pilpres 2024.
"Rakernas akan ditutup oleh Ibu Megawati Soekarnoputri pada pukul 13.00 WIB. Mau tidak mau, suka tidak suka, maka keputusan final adalah Ganjar akan memenangkan Pilpres 2024 yang akan datang. Hanya Ganjar dan Ganjar presiden 2024," ucap Said Abdullah.
Diketahui, Rakernas IV PDIP mengusung tema 'Kedaulatan Pangan untuk Kesejahteraan Rakyat Indonesia' dengan sub tema 'Pangan Sebagai Lambang Supremasi Kepemimpinan Indonesia Bagi Dunia'.
Rakernas ini digelar selama tiga hari, yakni dari Jumat, (29/9) hingga Minggu hari ini.