Bareskrim Sebut Bandar Narkoba Internasional Fredy Pratama Sembunyi di Hutan Thailand

| 14 Mar 2024 02:35
Bareskrim Sebut Bandar Narkoba Internasional Fredy Pratama Sembunyi di Hutan Thailand
Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri, Brigjen Mukti Juharsa saat merilis kasus narkoba di Bareskrim Polri Jaksel. (ERA.id/Sachril)

ERA.id - Bareskrim Polri menyebut buronan narkoba jaringan internasional, Fredy Pratama alias Miming masih berada di Thailand, tepatnya, di dalam hutan.

"Saya yakinkan dia masih Thailand, tapi di dalam hutan. Nggak (berpindah lokasi)," kata Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri, Brigjen Mukti Juharsa kepada wartawan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (13/3/2024).

Namun, jenderal bintang satu Polri ini enggan merinci lokasi hutan yang menjadi tempat persembunyiannya Fredy. Dia hanya menambahkan penyidik masih terus berkoordinasi dengan kepolisian Thailand untuk menangkap Fredy.

"Ya kita maksimal ya, nanti abis Lebaran kita coba action ya," jelasnya.

Sebelumnya, Brigjen Mukti Juharsa menerangkan Fredy Pratama belum berhasil ditangkap karena diduga melakukan operasi plastik.

"Ya ada kemungkinan dia mengubah wajah (atau) muka ya. Ya mau operasi plastik kita nggak tahu, dia mengubah identitas diri," kata Mukti di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan (Jaksel), Selasa (12/9/2023).

Fredy Pratama merupakan warga negara Indonesia tepatnya warga Kalimantan Selatan (Kalsel). Dia menjadi buronan atau ditetapkan menjadi daftar pencarian orang (DPO) sejak 2014 lalu.

Hasil penelusuran sementara, buronan ini berada di Thailand. Bareskrim masih memburu bandar narkoba ini dengan berkoodinasi bersama Royal Thai Police.

"Semua asetnya (Fredy Pratama) di Kalsel, Jawa Timur, di Yogyakarta, di Kalteng (Kalimantan Tengah), semua kita sita semua. Di kalsel semua habis dan Bali," tambah Mukti.

Rekomendasi